Rachel Vennya, Selebgram Berpendapatan Ratusan Juta yang Dulunya Penjual Jamu

Konten dari Pengguna
14 Agustus 2020 12:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Profil Orang Sukses tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Potret Rachel Vennya. Foto : Instagram/RachelVennya
zoom-in-whitePerbesar
Potret Rachel Vennya. Foto : Instagram/RachelVennya
ADVERTISEMENT
Rachel Vennya merupakan selebgram kelas kakap di Indonesia. Namanya dikenal hampir oleh seluruh pengguna Instagram. Sebanyak 5 juta pengguna Instagram telah mengikutinya.
ADVERTISEMENT
Namanya kerap menjadi perbincangan hangat di dunia maya. Baru-baru ini, dirinya menjadi perbincangan lantaran memboyong teman-teman satu geng nya untuk liburan ke Sumba di resort terbaik se dunia.
Satu jagad dunia maya sudah mengetahui selebgram yang satu itu memiliki banyak rupiah. Tak heran bila dirinya mentraktir kawan-kawan gengnya berlibur dengan biaya paling murah Rp 15 juta semalam.
Karier Rachel Vennya dimulai dari sosial media ask.fm. Rachel menjadi salah satu artis di platform tanya jawab itu. Banyak sekali likes yang ia dapat. Dari sana, dirinya mulai diajak bekerjasama dengan brand untuk mengiklan.
Di masa kecilnya, Rachel dipenuhi dengan kesusahan. Setelah perceraian kedua orang tuanya, hidup Rachel dan sang ibu jadi melarat. Uang sakunya sangat sedikit. Hanya cukup untuk pulang pergi ke sekolah naik angkot.
ADVERTISEMENT
Dari sana, dirinya mencoba membantu sang ibu dengan berjualan. Rachel kemudian membuka online shop minuman pelangsing. Idenya ini datang dari pengalamannya sendiri. Saat itu Rachel merasa memiliki berat badan yang berlebih. Lantaran hal itu, sang ibu kemudian membuatkannya jamu. Setelah meminum jamu itu selama beberapa bulan, ternyata Rachel mengalami perubahan.
Rachel kemudian mencoba membuat jamu itu menjadi sebuah pil dan bercerita kepada teman-temannya. Ternyata mereka tertarik dan sejak saat itu, Rachel membuka usaha jamu pelangsing.
Produknya ini kemudian laris manis dipasaran mendatangkan cuan ke kantongnya. Perlahan-lahan ekonomi keluarganya terangkat. Saat itu Rachel juga mendapatkan penghasilan dari beragam iklan yang ia lakukan. Tak puas disana, Rachel belajar menjadi Make Up Artist. Pekerjaan barunya ini menuntut ia untuk belajar make up dari tempat satu ke tempat lainnya. Ia rela melakukan apa saja untuk belajar, Rachel bahkan pernah dibayar 200 ribu.
ADVERTISEMENT
Kehidupan Rachel kemudian tambah sempurna ketika berpacaran dengan suaminya saat ini, Niko. Hubungan keduanya layaknya hubungan muda-mudi yang diimpikan semua orang. Ketika liburan tiba keduanya akan berlibur bersama ke luar negeri. Hadiah ulang tahun juga sangat mewah. Niko yang kerap dipanggil Okin pernah mendapat sebuah motor gede dari Rachel.
Mereka selalu memamerkan foto-foto mesra. Mulai dari foto liburan bersama, foto ciuman, hingga foto satu bathup bersama. Karena hal ini, keduanya makin viral. Banyak pujian dan hujatan yang datang mengalir membuat namanya terus melambung.
Pernikahan keduanya juga tak kalah dari sensasi. Pernikahan mewah itu digelar dengan nuansa cerita dari negeri dongeng tentu tidak murah. Sampai saat ini, Rachel yang sudah memiliki dua anak masih mampu eksis di dunia maya. Bahkan kini tarif endorse nya merupakan salah satu yang termahal. Hanya dengan postingan di Instagram, Rachel dapat meraup keuntungan ratusan juta per bulan.
ADVERTISEMENT