5 Hal yang Tidak Boleh Terlewatkan Oleh Anak Kelas 12

Quipper Indonesia
Distributors of wisdom | Membawa pendidikan terbaik ke seluruh penjuru Indonesia
Konten dari Pengguna
18 September 2019 10:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Quipper Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Quipper Blog
zoom-in-whitePerbesar
Quipper Blog
ADVERTISEMENT
Bagaimana denganmu? Sampai saat ini, sudahkah kamu membuat perencanaan dan melakukan persiapanmu? Bagus sekali kalau sudah, tapi kalau belum? Duh, kamu tentu saja tidak mau berakhir dengan penyesalan juga, kan?
ADVERTISEMENT
Pssst.. tenang, kamu belum terlambat, kok! Di bawah ini, penulis akan berbagi tips apa saja yang harus kamu lakukan mulai dari saat ini juga.
1. Fokus sama akademis
Di tahun terakhirmu ini, kamu perlu banget mengurangi porsi kegiatan non-akademismu, khususnya yang menyita waktu dan tenaga. Di awal-awal semester 1 kemarin, mungkin kamu masih sibuk mengatur kepengurusan baru yang dialihkan pada adik-adik kelasmu, tapi sekarang mereka sudah siap, kan?
Sudah saatnya kamu perlahan meninggalkan OSIS, kepanitiaan-kepanitiaan dan kegiatan ekstrakurikuler. Ini semua bertujuan agar kamu bisa mengalokasikan waktumu pada kegiatan yang lebih berguna dalam mempersiapkan dirimu menuju berbagai ujian nantinya.
Tapi, bukan berarti kamu harus terus-terusan belajar saja, kamu boleh kok ikut terlibat dalam hal-hal yang kamu senangi agar kamu tidak stres, hanya saja sebaiknya tidak seintens saat kamu masih kelas X atau XI, ya.
ADVERTISEMENT
2. Menghindari kepanitiaan pensi
Nah, bagi kalian yang sangat bersemangat dalam berorganisasi, sepertinya kini bukan lagi saatnya bagimu untuk menjadi panitia dalam pensi. Tapi, nggak perlu sedih, kamu bisa mencurahkan semangatmu dengan menjadi panitia perpisahan dan/atau buku tahunan. Yay!
Tapi, perlu diingat, sangat disarankan agar kamu mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan tersebut dari sekarang, ya. Misalnya, pemilihan tempat perpisahan atau pembuatan jadwal pemotretan untuk buku tahunan.
Pasalnya, saat ini kamu belum terlalu hectic menghadapi ujian kelulusan. Dengan begitu, kamu dan rekan-rekan panitia lainnya bisa maksimal dalam mempersiapkan perpisahan dan/atau buku tahunan tanpa menelantarkan persiapan ujian kalian.
3. Memiliki tujuan selepas SMA
Ini penting sekali teman-teman. Saat ini, seberapa yakinkah kamu dengan tujuanmu selepas SMA nanti? Jika keyakinan itu masih di bawah angka 95%, sebaiknya segeralah mencari solusi. Misalnya, konsultasi pada orang tua dan wali kelasmu. Sebab, persiapan-persiapan yang akan kamu lakukan selanjutnya sangat bergantung pada hal satu ini.
ADVERTISEMENT
Contohnya, bila kamu berniat masuk PTN, kamu perlu mempersiapkan diri menghadapi SBMPTN, mulai dari membeli buku latihan soalnya hingga ikut bimbingan belajar. Tapi, bila kamu berniat masuk PTS, kamu sebaiknya mulai mendaftarkan diri sejak saat ini, karena PTS banyak menawarkan harga yang lebih rendah bagi pendaftar awal.
Kalau kamu belum yakin dengan tujuanmu, wah, kamu bisa ragu-ragu dalam melangkah demi masa depanmu nanti. Jangan sampai begitu, ya!
4. Siap tempur hadapi berbagai ujian
Yang satu ini mungkin tidak perlu dijelaskan panjang lebar ya karena kamu pasti sudah sangat mengerti hal satu ini dan mungkin kamu sedang melakukannya sekarang. Teruslah berjuang!
Kalau kamu punya buku-buku latihan soal, segera rampungkanlah. Lalu, jika kamu ikutan bimbingan belajar, jangan suka bolos, ya!
ADVERTISEMENT
5. Jangan telat daftar SBMPTN
Jika kamu berencana mengikuti SBMPTN, jangan sampai telat mendaftar, ya! Kamu tentu saja tidak mau menunda kuliahmu selama setahun hanya karena kecerobohan, kan?
Bagaimana? Sudahkah kamu membuat perencanaan-perencanaan sejenis? Semoga tidak hanya sekadar rencana, ya! Jangan lupa makan makanan bergizi agar tubuhmu tetap sehat juga dalam merealisasikan rencana-rencana tersebut dan jangan lupa untuk terus update informasi seputar kehidupan pelajar di Quipper Blog. See you on top!
Penulis: Evita