4 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Asian Games 2018

Quipper Indonesia
Distributors of wisdom | Membawa pendidikan terbaik ke seluruh penjuru Indonesia
Konten dari Pengguna
14 Agustus 2018 9:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Quipper Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
4 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Asian Games 2018
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Siapa nih di antara kalian yang sudah melepas status ‘jomblo’, alias punya gandengan? Nah, biasanya kegiatan apa sih yang kamu lakukan dengan pacar? Daripada cuma jalan-jalan ke mall, nonton bioskop, atau nongkrong di kafe, kamu harus coba kegiatan pacaran yang satu ini nih, guys, yaitu nonton pertandingan Asian Games 2018.
ADVERTISEMENT
Sebagai anak muda Indonesia, pesta besar ini juga tidak boleh kamu lewatkan begitu saja. Bahkan kamu bisa juga mengajak pacar untuk seru-seruan nonton bareng. Kenapa harus notnon pertandingan ini, sih? Nih, kita akan berikan beberapa alasannya.
1. Anti-Mainstream dan Tidak Membosankan
Bosan tidak sih guys, dengan kegiatan pacaran yang itu-itu melulu? Nonton, makan, atau jalan-jalan ke mall. Nah, biar beda dan anti-mainstream, nonton pertandingan bisa jadi penyegar untuk kegiatan kamu bersama pacar. Dijamin akan jadi pengalaman tak terlupakan dan pastinya tidak ada tuh kata bosan.
2. Ramai dan Penuh Euforia
Enaknya nonton pertandingan, kamu dan pacar tidak akan cuma berduaan, melainkan dikelilingi juga ribuan orang lainnya yang punya tujuan sama: mendukung timnas Indonesia. Bisa dibayangkan dong bagaimana ramainya suasana para pendukung timnas kita ketika bertanding?
ADVERTISEMENT
Apalagi timnas Indonesia berlaga di rumah sendiri. Selain itu, kamu dan pacar juga bisa memakai atribut-atribut olahraga, seperti jersey, syal, bendera, atau bahkan menyiapkan balon. Euforia yang kental terasa akan menular ke kamu dan pacar, bikin semangat dan pastinya super seru!
Mural Bendera peserta Asian Games 2018 di Jagakarsa (Foto: Helmi Abdullah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Mural Bendera peserta Asian Games 2018 di Jagakarsa (Foto: Helmi Abdullah/kumparan)
3. Biaya Terjangkau
Akan tetapi, kita juga masih harus memikirkan biaya yang akan dikeluarkan jika ingin hangout dengan teman atau pacar. Jangan khawatir, guys. Harga tiket pertandingan dijual dengan harga yang masih cukup terjangkau untuk kita para anak muda. Bahkan, kamu bisa memilih langsung tiket pertandingan apa yang ingin kamu saksikan dan membeli tiketnya lewat online, lho.
Dengan membeli tiket pertandingan secara resmi, kamu juga akan terhindar dari calo yang bisa menaikkan harga tiket dan tidak akan kehabisan untuk menyaksikan atlet kesayangan bertanding, deh.
ADVERTISEMENT
4. Meningkatkan Rasa Nasionalisme
Kegiatan bersama pacar bisa diisi dengan hal-hal yang positif. Dengan ikut mendukung para atlet kebanggaan Indonesia berlaga di Asian Games, kamu dan pacar juga bisa meningkatkan rasa nasionalisme terhadap negara dan bangsa kita.
Menyaksikan secara langsung bagaimana perjuangan para atlet kita untuk mengibarkan bendera merah putih di podium, dijamin akan menumbuhkan rasa terharu, bangga, dan kecintaan kamu terhadap Indonesia. Siapa tahu, kamu dan pacar juga jadi terinspirasi unntuk membanggakan nama Indonesia nih, setelah menyaksikan pertandingan!
Penulis: Kiram