5 Fakta Unik yang Saya Temukan di China, Nomor 3 Bikin Kaget

Lifeatkumparan
Konten dari Pengguna
12 Agustus 2018 21:28 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari User Dinonaktifkan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 5 Fakta Unik yang Saya Temukan di China, Nomor 3 Bikin Kaget
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Selama 8 hari saya berada di China, ada beberapa fakta unik yang saya temukan. Apa saja? yuk simak:
ADVERTISEMENT
1. Tak Ada ‘Ingcuing’ di Bandara China
Penumpang di Bandara Beijing, China (Foto: AFP/Goh Chai Hin)
zoom-in-whitePerbesar
Penumpang di Bandara Beijing, China (Foto: AFP/Goh Chai Hin)
Saat berada di Bandara Soekarno-Hatta, kita selalu mendengar pengumuman berbahasa Mandarin yang diawali dengan Ingcuing (entah bagaimana penulisan yang benar). Tapi di China, saya tidak pernah mendengar kata itu diumumkan.
Padahal saya melewati bandara Xiamen, bandara Beijing, bandara Kunming, dan Bandara Wanshen. Pas saya tanya sama orang lokal di sana, mereka juga tidak tahu apa itu ingcuing. Jadi, apa ya artinya? Dan kenapa hanya ada di Indonesia? Ada yang bisa bantu?
Setelah googling sedikit, yang paling mendekati kata incuing adalah qing zhuyi, yang artinya attention please.
2. Saling Merendah saat Toast
 5 Fakta Unik yang Saya Temukan di China, Nomor 3 Bikin Kaget (2)
zoom-in-whitePerbesar
Ada satu tata krama penting yang harus diketahui saat orang China mengajak toast satu sama lain. Pertama, apabila kita tidak mau menghabiskan minumannya, kita harus menyentuh gelas teman dengan jari kita. Apabila mau menghabiskannya, maka bisa saling beradu gelas.
ADVERTISEMENT
Lalu, saat beradu gelas, biasanya orang yang lebih junior akan memposisikan gelas lebih rendah. Nah, bila mereka dua orang yang rendah hati, maka akan saling berebut posisi lebih rendah.
3. Artis Cantik 59 Tahun
 5 Fakta Unik yang Saya Temukan di China, Nomor 3 Bikin Kaget (3)
zoom-in-whitePerbesar
Seorang teman yang tinggal di China tiba-tiba menunjuk sebuah gambar dan menanyakan pada saya: Berapa usianya? Saya jawab sekitar 30-an, namun ternyata dia 59 tahun.
Namanya, Yang Liping. Dia dikenal sebagai penari burung merak atau peacock dancer. Asalnya dari kota Dali di provinsi Yunnan. Yang bikin saya syok adalah soal penampilan fisiknya yang masih terlihat muda, padahal sudah 59 tahun. Mungkinkah dia masih saudara dengan Titiek Puspa?
4. Koyo Jadi Tren Anak Muda
 5 Fakta Unik yang Saya Temukan di China, Nomor 3 Bikin Kaget (4)
zoom-in-whitePerbesar
Saat di China, saya lihat banyak anak muda yang mengenakan sesuatu di betisnya. Tapi benda itu mirip koyo di Indonesia. Ada yang tahu ga itu apa sebenarnya?
ADVERTISEMENT
5. Nanya Toilet Pakai Bahasa Tangan
Toilet umum di China. (Foto: Feby Dwi Sutianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Toilet umum di China. (Foto: Feby Dwi Sutianto/kumparan)
Kalau kamu ga bisa bahasa Mandarin dan orang yang diajak bicara ga bisa bahasa Inggris, kunci bertahan hidup di China adalah dengan bahasa tubuh. Salah satu contohnya untuk menanyakan toilet. Kalau sudah tak ada bahasa yang bisa menyatukan kita, maka saya biasanya menggunakan sinyal tangan hendak cuci tangan. Itu biasanya langsung merujuk pada toilet. Semoga membantu.
Disclaimer: Judul di atas tolong jangan diartikan clickbait atau di-cc ke akun twitter clickunbait. Ini cuma artikel ringan bukan mewakili pribadi apalagi institusi. :)