5 Contoh Kerajinan Tangan dari Stik Es Krim

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
20 April 2024 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh kerajinan tangan dari stik es. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/cottonbro studio
zoom-in-whitePerbesar
Contoh kerajinan tangan dari stik es. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/cottonbro studio
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kerajinan tangan merupakan segala benda yang dibuat dengan tangan secara langsung. Produk yang dihasilkan tersebut biasanya terbuat dari bahan-bahan yang sederhana, bahkan dari bekas stik es krim. Salah satu contoh kerajinan tangan dari stik es krim adalah tempat tisu.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Menjadi Milenial Aktif Di Industri Kreatif oleh John Afifi (2019:128) hal yang terpenting dalam membuat kerajinan tangan adalah membuat barang-barang bekas atau barang yang sudah tidak terpakai menjadi barang kerajinan tangan yang bagus, berguna, dan disukai banyak orang dengan nilai seni yang tinggi.

Contoh Kerajinan Tangan dari Stik Es Krim

Contoh kerajinan tangan dari stik es krim. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels/Abby Chung
Stik es krim dapat dimanfaatkan kembali menjadi berbagai benda yang bermanfaat.
Inilah contoh kerajinan tangan dari stik es krim yang berguna dalam kehidupan sehari-hari.

1. Keranjang Buah

Kreasi stik bekas es krim dapat dimanfaatkan menjadi keranjang buah yang berguna. Wadah tersebut juga dapat dijadikan tempat parcel untuk acara penting, seperti pernikahan atau berkunjung ke saudara terdekat.
ADVERTISEMENT

2. Hiasan Vas Bunga

Stik es krim yang tak terpakai dapat dikreasikan menjadi hiasan vas bunga di rumah. Cukup ditempel dengan cara yang menarik dapat membuat vas bunga terlihat indah. Selain itu, bentuk hiasan tersebut juga dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.

3. Tempat Tisu

Berikutnya, stik es krim dapat dibuat menjadi kotak tisu yang bermanfaat. Caranya adalah dengan merekatkan stik tersebut menggunakan lem hingga membentuk wadah kotak. Panjang dan lebar dari tempat tisu tersebut juga harus disesuaikan terlebih dahulu.

4. Kotak Pensil

Kotak pensil terbuat dari stik es krim memang jarang diketahui. Padahal, membuat kerajinan ini cukup mudah. Tinggal susun stik es krim hingga berbentuk balok dan direkatkan dengan lem. Setelah selesai, agar menarik dilihat dapat juga ditambahkan dengan olesan cat.
ADVERTISEMENT

5. Pigura

Terakhir, terdapat pigura atau bingkai foto yang terbuat dari bahan bekas stik es krim. Seperti kerajinan sebelumnya, pembuatan pigura ini juga harus dibantu dengan lem. Bentuk dan ukurannya pun dapat disesuaikan dengan foto yang dipilih.
Demikian penjelasan mengenai beberapa contoh kerajinan tangan dari stik es krim yang bermanfaat dan dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. (NUM)