Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Kekurangan Utama Penggunaan Mentimeter dalam Pembelajaran di Sekolah
12 Mei 2025 16:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Guru sudah tidak asing lagi dengan istilah Mentimeter yang banyak digunakan di dunia pendidikan. Software ini memang bisa membantu aktivitas pembelajaran mengajar namun masih ada beberapa kekurangan. Lantas kekurangan utama penggunaan Mentimeter dalam pembelajaran adalah apa?
ADVERTISEMENT
Mengetahui kekurangan dan kelebihan software yang digunakan dalam pembelajaran akan membantu guru memilih media yang tepat. Hal ini karena media yang digunakan guru memengaruhi pemahaman siswa.
Sekilas Tentang Mentimeter
Mengutip dari buku Pemanfaatan Platform Digital untuk Pembelajaran Kreatif dan Inovatif, Durotul Yatimah dkk, (2024:130), pengertian Mentimeter adalah platform presentasi yang memungkinkan guru berinteraksi langsung dengan siswa.
Platform ini terbilang efektif untuk meningkatkan partisipasi siswa selama pembelajaran berlangsung.
Selain itu, Mentimeter juga bisa digunakan saat seminar atau rapat dengan guru. Ada fitur kuis, jajak pendapat, dan pertanyaan interaktif lain yang bisa dimanfaatkan siswa.
Siswa bisa memberi jawaban secara real-time dan akan ditampilkan langsung oleh sistem. Tidak hanya membuat pembelajaran lebih menyenangkan tetapi juga guru bisa langsung memberi umpan balik sehingga siswa cepat mengerti.
ADVERTISEMENT
Jika ingin menggunakan Mentimeter, guru bisa mengikuti beberapa tahapan di bawah ini.
3 Kekurangan Utama Penggunaan Mentimeter dalam Pembelajaran di Sekolah
Walaupun dapat memberikan umpan balik kepada siswa dengan cepat, Mentimeter memiliki beberapa kekurangan. Kekurangan utama penggunaan Mentimeter dalam pembelajaran adalah sebagai berikut.
1. Tidak Bisa Diakses secara Offline
Mentimeter selalu membutuhkan akses internet atau paket data karena tidak bisa digunakan secara offline. Ini menjadi tantangan tersendiri karena penggunaan Mentimeter bergantung pada kondisi sinyal.
ADVERTISEMENT
2. Menggunakan Bahasa Inggris
Saat ini, Mentimeter yang mendukung satu bahasa saja yaitu Inggris. Bagi siswa dan guru yang awam bisa kesulitan mengaplikasikan Mentimeter di kelas.
3. Membutuhkan Perangkat Tambahan
Kekurangan terakhir adalah penggunaan Mentimeter membutuhkan perangkat keras tambahan seperti laptop atau PC sehingga sekolah harus memfasilitasi kebutuhan tersebut.
Kekurangan utama penggunaan Mentimeter dalam pembelajaran adalah bahan pertimbangan apakah akan tetapi menggunakan platform tersebut untuk pembelajaran di sekolah atau mencari alternatif lain. (GTA)
Baca Juga: Model Pembelajaran PBL dan Karakter Utamanya