Kincir Angin Terakhir di Leeuwarden

Eko Rahmadian
Pelajar Indonesia di Belanda, penggiat Pariwisata Berkelanjutan.
Konten dari Pengguna
8 Maret 2021 17:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Eko Rahmadian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kincir angin. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kincir angin. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Konon kata seorang teman, di Leeuwarden ada windmill yang sangat tua. Usianya hanya beda satu abad dengan windmills di Kinderdijk, yang dinobatkan sebagai Unesco World Heritage. Summer tahun lalu teman saya itu berusaha mencari windmill tersebut, namun tak berhasil. Padahal posisinya sudah sangat dekat, ia pun sedikit kecewa.
ADVERTISEMENT
Sampai kemarin, kita memutuskan untuk bersepeda ke sana, setelah makan siang bersama sebagai tanda syukur suksesnya defense master teman kita, Yuniki.
Perjalanan menuju kincir angin (dokumentasi pribadi)
Lokasinya cukup lumayan dari pusat kota, 5 km saja. Suhu diluar sekitar 4 derajat, dan seperti biasa, saya lupa bawa sarung tangan, baiklah. Dengan bermodalkan google maps dan sepeda, kita mulai menyusuri kanal besar disisi luar kota, sesekali berhenti sekadar mengambil foto, dan ngobrol-ngobrol singkat sama salah satu penduduk sekitar saat berpapasan dalam perjalanan.
Sepeda andalan (dokumentasi pribadi)
Akhirnya, misi tercapai. Ketemu juga windmill yang bernama Froskepollemollen itu, di satu pulau kecil yang dikelilingi pepohonan hutan khas Belanda. Memang harus jeli mencarinya, karena tak terlihat dari kejauhan. Dibangun pada tahun 1896, windmill ini sudah tak berfungsi lagi, dan menjadi satu-satunya windmill yang tersisa di Leeuwarden. Padahal, dulu ada 170 windmills yang tersebar di seantero kota. Dan benar saja, arsitektur windmill ini hampir persis dengan windmill di Kinderdijk (1738), mirip sekali. Bedanya tinggi windmill ini hanya 17 m, sedangkan Kinderdijk bisa dua kali lipatnya.
ADVERTISEMENT
Kita pun berencana untuk kembali berkunjung bila cuaca lebih cerah dan suhu udara lebih bersahabat.
Froskepollemollen (dokumentasi pribadi)