5 Alasan Mengapa Kamu dan Pasangan Terkadang Butuh Habiskan Waktu Terpisah

Relationship Goals
Dalam hubungan itu butuh tips dan zodiak
Konten dari Pengguna
16 Mei 2020 22:14 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Relationship Goals tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Menghabiskan waktu terpisah dari pasangan berbeda dengan break. Baik itu karena alasan yang di luar kendali kamu atau karena kalian merasa itulah yang kalian berdua butuhkan saat ini.
ADVERTISEMENT
Ingatlah bahwa pasangan tidak harus pergi berdua ke mana-mana, mungkin ada masanya kalian butuh waktu sendiri untuk berpikir. Selain itu, ada sejumlah alasan mengapa hal tersebut adalah langkah yang tepat untuk kalian. Dilansir dari Bolde, berikut alasan mengapa menghabiskan waktu masing-masing diperlukan dalam sebuah hubungan.

1. Beberapa Hal Menjadi Lebih Jelas

sumber: Unsplash
Salah satu cara terbaik untuk mengetahui bagaimana perasaan kamu terhadap seseorang adalah menghabiskan waktu jauh dari orang tersebut. Hal tersebut nantinya akan membuat kamu menyadari betapa pentingnya dia dalam hidup atau itu bisa membuat kamu menyadari bahwa dia sebenarnya bukan orang yang tepat untuk kamu.

2. Lebih Mengerti Diri Sendiri

sumber: Unsplash
Hubungan yang kita miliki dengan diri kita sendiri adalah hubungan yang paling penting yang pernah kita miliki. Tetapi sayangnya, kita bisa melupakan hal itu ketika memasuki suatu hubungan. Saat menghabiskan waktu terpisah, kamu mungkin menyadari bahwa kamu belum meluangkan waktu sebanyak mungkin untuk diri sendiri. Ketika orang itu tidak ada di sekitar, kamu menyadari bahwa belum menjadikan diri kamu prioritas karena dia adalah satu-satunya yang ada di pikiran.
ADVERTISEMENT
Baik memang untuk peduli dengan orang lain dan perasaannya, tetapi itu tidak baik jika itu membuat kamu mengorbankan kebutuhan diri sendiri.

3. Dapat Menemukan Akar Permasalahan

sumber: Unsplash
Jika kamu kerap berdebat dengan pasangan baru-baru ini, menghabiskan waktu terpisah mungkin merupakan hal terbaik untuk kalian berdua. Apalagi argumen tersebut selalu tidak jelas alasannya dan terus muncul di tengah-tengah hubungan kalian.
Jika kamu ingin memberikan ruang bernapas kepada diri sendiri, itu akan membantu kalian untuk memikirkan segala sesuatu yang terjadi baru-baru ini dan itu dapat membantu kalian menemukan titik-titik permasalahan.

4. Mengubah Suasana

sumber: Unsplash
Ketika kamu berada di dalam rutinitas sama berulang-ulang, cara yang baik untuk keluar dari hal itu adalah meluangkan waktu terpisah sehingga kamu dapat mengetahui mengapa itu terjadi. Pernahkah kamu bosan dengan hubungan itu atau secara tidak sadar menjadi malas? Ketika kamu mulai saling bertemu lagi setelah menghabiskan waktu masing-masing, ini akan menjadi waktu yang tepat untuk mengubah segalanya dan keluar dari rutinitas.
ADVERTISEMENT

5. Menghargai Hal Kecil

sumber: Unsplash
Ketika kamu melihat seseorang setiap hari, mudah untuk jatuh ke dalam rutinitas sama dan terlalu nyaman akan hal itu. Menjadi nyaman dalam suatu hubungan adalah hal yang baik, tentu saja, tetapi tidak jika itu membuat kamu malas.
Kamu mungkin berasumsi bahwa pasangan tidak perlu meyakinkan kamu atau kamu merasa tidak perlu memuji dia atau memeluknya sesering dulu, tetapi itu tidak benar. Dia masih menginginkan hal yang sama yang diterima di awal hubungan. Hal-hal sederhana seperti itu seharusnya tidak berhenti.