Chinning, Selfie Pamer Dagu yang Tengah Viral di Instagram

18 Oktober 2017 17:06 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pose pamerkan dagu oleh Michelle Liu. (Foto: Instagram @chinventures)
zoom-in-whitePerbesar
Pose pamerkan dagu oleh Michelle Liu. (Foto: Instagram @chinventures)
ADVERTISEMENT
Seiring berjalannya waktu, standar kecantikan seorang wanita agaknya tak pernah berubah. Wajah tirus dengan kulit putih nan mulus dianggap masih menjadi wajah ideal yang harus dimiliki oleh semua wanita agar terlihat cantik.
ADVERTISEMENT
Padahal, telah banyak wanita yang beranggapan bahwa cantik yang sebenarnya bukan berasal dari penampilan saja. Cantik itu relatif, tergantung dari siapa yang melihatnya. Tapi sayangnya, masih banyak wanita yang menganggap bahwa cantik adalah soal penampilan.
Berbeda dengan perempuan umumnya yang ingin terlihat cantik di media sosial, seorang wanita bernama Michelle Liu justru berpose sebaliknya. Setiap foto yang diunggahnya di Instagram, Michelle yang hobi berpetualang ini membuat sebuah pose dirinya yang menengadahkan kepala ke bagian belakang dengan memperlihatkan dagunya yang berlipat.
Dilansir Metro, ada maksud tertentu kenapa Michelle selalu berpose seperti itu. Wanita ini diketahui ingin menangkis semua definisi tentang standar kecantikan yang selama ini dianggap ideal.
Adalah pose 'chinning' yang dianggapnya sebagai bentuk perlawanan dirinya atas standar kecantikan tersebut. Ia pun memberi nama akun Instagramnya dengan nama @chinventures.
ADVERTISEMENT
Bukan tagar selfie yang diselipkan olehnya, Michelle justru menyertakan tagar chinfie untuk memeperlihatkan jika standar kecantikan wanita itu tidak melulu dilihat dari segi fisik.
Beragam komentar pujian pun memenuhi kolom komentar Michelle. Mulai dari yang mengungkapkan kebanggannya dengan apa yang dilakukan oleh Michelle sampai yang memuja dirinya atas keberhasilan Michelle dalam menyampaikan pesan yang disiratkan olehnya melalui foto.
@boissonberry: "Omg best IG ever! I just love you for this"
@tamihall1977: "Love your photos"
@nessleehanne: "You are the best thing I've ever seen so far"
Wanita yang berbasis di Boston, Amerika ini juga secara langsung menggalakkan kampanye #chinfiesquad yang ia sertakan di bio profil Instagaramnya. Hal ini dimaksudkan agar banyak wanita yang tak perlu pusing dalam memikirkan standar kecantikan.
ADVERTISEMENT
Hingga saat ini, ada sekitar 32 ribu followers yang mengikutinya di Instagram. Kebanyakan mereka memberikan komentar positif untuk Michelle.
Merasa tertantang melakukan #chinfie?