news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Imbang Lawan Barito Putera, Persib Harus Puas di Peringkat 4

Konten Media Partner
8 Desember 2018 21:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Imbang Lawan Barito Putera, Persib Harus Puas di Peringkat 4
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
BANDUNG, bandungkiwari - Persib Bandung menutup laga akhir musim Liga 1 dengan hasil imbang 3-3 melawan Barito Putera di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (8/12/2018). Atas hasil ini, Maung Bandung finis di peringkat ke-4 klasemen akhir.
ADVERTISEMENT
Pada paruh babak pertama kedua tim tampil menunjukkan tempo permainan yang cukup tinggi. Pada menit ke-2, Maung Bandung langsung membuahkan penalti saat Ezechiel N'Douassel dijatuhkan Jajang Sukmara di menit ke 2. Sayangnya sepakan penyerang asal Chad itu masih mampu diamankan oleh penjaga gawang Barito Putera, M. Riyandi.
Barito Putera langsung membuka keunggulan melalui kaki kiri Rizky Ripora dimenit 18. Sepakan keras kaki kirinya langsung menembus jala yang dikawal Made Wirawan, skor berubah menjadi 0-1.
Tak lama berselang Persib langsung membayar keunggulan Barito Putera melalui Ghozali Siregar di menit 20. Sepakan keras kaki kirinya tak mampu dikuasi M. Riyandi dan bola langsung masuk ke gawangnya, skor berubah menjadi imbang, 1-1.
Laskar Antasari kembali membalas. Kali ini giliran sepakan Samsul Arif yang mendarat di gawang Persib di menit 25. Kedudukan menjadi imbang 2-2.
ADVERTISEMENT
Jala Barito Putera kembali harus bergetar oleh bola sepakan keras Ezechiel di menit 42. Sepakan kerasnya sukses mengubah kedudukan untuk Maung Bandung, 3-2. Skor tersebut berakhir hingga wasit Dwi Purba Wicaksana meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Pada awal babak kedua, penampilan kedua tim masih berlangsung alot. Pada menit 63, bola sepakan keras Matias Cordoba melesat kencang ke mistar gawang yang dijaga Made Wirawan. Namun bola masih membentur mistar gawang.
Douglas Packer mencoba menyamakan kedudukan di menit ke-76 melalui bola sepakan kaki kanannya. Namun sepakan menyusur tanahnya masih belum mampu mengubah kedudukan.
Samsul Arif kembali membuat petaka bagi tim Persib Bandung di menit 87. Bermula dari umpan Rizky Ripora yang sukses disontek oleh Samsul, skor berubah menjadi 3-3. Skor tersebut bertahan hingga laga usai.
ADVERTISEMENT
Hasil imbang membuat Persib mengumpulkan poin 52 dari 34 laga yang dimainkan. Raihan poin Maung Bandung berselisih satu angka dari Bhayangkara FC yang mengumpulkan 53 poin usai mengalahkan Bali United, 2-0. (Ananda Gabriel)