news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-73 RI di Istana Merdeka

17 Agustus 2018 10:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi mengenakan baju adat Aceh bersama Gibran dan Jan Ethes di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi mengenakan baju adat Aceh bersama Gibran dan Jan Ethes di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Widodo pagi ini menghadiri upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia (RI). Wakil Presiden HM Jusuf Kalla dan Mufidah Kalla juga terlihat hadir.
ADVERTISEMENT
Jokowi, Iriana, JK dan Mufidah memasuki mimbar kehormatan pada pukul 09.56 WIB. Jokowi terlihat mengenakan pakaian adat Aceh. Sedangkan, Iriana mengenakan pakaian adat Koto Gadang khas Minangkabau.
Sedangkan JK mengenakan pakaian senada dengan Mufidah Kalla yakni pakaian adat Makassar. Selanjutnya acara dimulai dengan pembunyian sirine diiringi dentuman meriam yang menandakan upacara detik-detitk Proklamasi dimulai.
Sebelum upacara dimulai, proses kirab pengawal bendera Merah Putih dilakukan dari Monas. Kirab ini membawa bendera Merah Putih dari Monas menuju ke Istana Kepresidenan.
Anggota Paskibaraka membawa bendera Merah Putih dan naskah Proklamasi dari Monas. Mereka menumpangi kereta kencana. Kereta kencana dikawal oleh pengawal yang membawa bendera berlogo kerajaan yang ada di Indonesia.
Sebelum naik ke mimbar kehormatan, Jokowi menyempatkan diri bersalaman dengan para tamu undangan. Warga yang berada di dalam tenda berdiri untuk bersalaman dengan Jokowi. Sebagain di antaranya bahkan meminta untuk berfoto bersama dengan Jokowi.
ADVERTISEMENT
Jokowi akan bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sementara, komandan akan dipercayakan kepada Kolonel Arh Tri Sugianto. Tri sehari-hari menjabat sebagai Asisten Personel Kasdam Jaya.
Sedangkan yang bertugas membawa baki adalah Tarrisa Maharani Dewi asal Jawa Barat.
Upacara juga dihadiri oleh para mantan presiden dan wakil presiden, seperti Megawati Soekarnoputri, Boediono, BJ Habibie, dan Try Sutrisno.
Sejumlah pejabat juga hadir, seperti Menko PMK Puan Maharani, Menhan Ryamizard Ryacudu, Mensesneg Pratikno, Penglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua DPD Oesman Sapta, Ketua MPR Zulkifli Hasan, dan pejabat lainnya.