Kampanye Kampung Literasi Keliling Jawa Timur

Konten Media Partner
9 Desember 2018 0:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Reporter : Ajo
Editor : Titin Sukmawati
 
Surabaya, Kabarpas.com – Gagasan kampung literasi yang diinisiasi Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus bergema. Bahkan, sejumlah anak muda Jombang, Jawa Timur yang tergabung dalam komunitas “Kampung Literasi Menturo”, bekerjasama dengan JFI, Josstoday.com, MEP Training, Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) dan Rumah Dunia, melakukan kampanye agar kampung-kampung di Jawa Timur berinisiatif menjadikan kampung literasi.
ADVERTISEMENT
“Di musim kampanye politik ini kami mau bergerak kampanye literasi keliling Jawa Timur. Yang akan dimulai ke Banyuwangi, Ngawi, Mojokerto dan Jombang bersama dua ‘jurkam’ literasi nasional Gol A Gong dan Yusron Aminulloh,” ujar Rully Anwar founder Josstoday.com, sebagai salah satu penggagas.
Menurutnya, gagasan ini ternyata direspon positif sekaligus kampanye kampung literasi. “Karena desa-desa di Jatim hari ini nampak bergeliat membangun secara fisik, maka kami akan mendampingi membangun budaya literasinya,” imbuhnya.
Rully menegaskan bahwa langkah ini nantinya juga akan disusun berjenjang. Dimulai dengan kampanye global di berbagai acara seminar dan diskusi.
“Pada 2019 akan dirumuskan dengan kepemimpin baru Gubernur Jawa Timur Hj Khofifah Indar Parawansa, agar pembangunan di kampung kampung Jawa Timur menjadi imbang fisik dan non fisik,” tegasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu Yusron Aminulloh, master trainer MEP Training dan sekaligus salah satu penggerak literasi mengatakan, langkah awal ini sangat positif untuk sesuatu yang besar.
“Saya dukung mas Rully yang kesibukan bisnisnya luar biasa, namun masih sempat memikirkan gerakan literasi. 2019 semoga akan menjadi gerakan Jawa Timur menjadikan kampung-kampungnya adalah kampung literasi. Budaya baca dan menulis menjadi kekutannya, ” tegas Yusron.
Pelaksaaan acara ini, murni swadaya masyarakat.
“Kami bergerak biaya sendiri. Alhamdulillah, diantara kami terjalin sinergi antar komunitas literasi dan mewujudkan acara 4 kota ini. Ke depan dukungan banyak pihak akan diharapakan termasuk pihak swasta,” tegas Jamaludin Malik, Pimpinan JFI sebagai EO acara. (ajo/tin).
The post
ADVERTISEMENT