Pesan untuk Wiranto: Jangan Sampai Rakyat Memilih Kepala Daerah Korup

13 Maret 2018 11:09 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Feri Amsari, aktivis hukum dan akademisi. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Feri Amsari, aktivis hukum dan akademisi. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menko Polhukam Wiranto membuat kontroversi. Ucapan dia agar KPK menunda penetapan tersangka karena Pilkada banyak dikritik. Salah satunya datang dari pegiat antikorupsi, dari Universitas Andalas, Feri Amsari.
ADVERTISEMENT
"KPK sedang menyelamatkan rakyat dari memilih koruptor," kata Feri dalam keterangannya, Selasa (13/3).
Feri menjelaskan, KPK jangan sampai terganggu dengan pernyataan Wiranto. Urusan hukum jangan sampai kalah oleh politik.
"Jangan sampai sesat pilih membuat rakyat harus menanggung beban 5 tahun," tegas Feri.
Feri menjelaskan politisi harusnya berpikir berbenah agar bermain politik bersih. Jangan malah menyalahkan KPK.
"KPK tidak boleh diintimidasi kekuatan politik apapun. KPK sudah di jalur benar. Masak KPK harus merespons kealpaan sistem politik yang korup," tutup dia.
Lalola Easter Kaban saat  Catatan Akhir Tahun ICW (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Lalola Easter Kaban saat Catatan Akhir Tahun ICW (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)