news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Setelah Unicorn Brown, Kini Muncul Ombre Lash Extention

15 Maret 2018 18:45 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tren bulu mata warna-warni. (Foto: Joanna Keller Beautique )
zoom-in-whitePerbesar
Tren bulu mata warna-warni. (Foto: Joanna Keller Beautique )
ADVERTISEMENT
Tren warna unicorn rupanya tak hanya meramaikan dunia hairstyling saja, namun juga merambah dunia kecantikan. Beberapa waktu lalu, mungkin kamu sempat dibuat 'bingung' dengan kemunculan tren alis warna-warni.
ADVERTISEMENT
Jika rambut alis pada umumnya diwarnai dengan pensil alis warna hitam atau coklat tua, lain halnya dengan alis unicorn. Alis diisi dengan warna pastel seperti biru, pink, hijau, dan kuning.
Tak berhenti sampai di situ, tren unicorn kini mulai merambah dunia lash extension atau bulu mata palsu. Kini, lash extension tak lagi terbatas pada warna hitam saja.
Bulu mata asli yang berwarna hitam akan dipermanis dengan sentuhan bulu mata sintetis warna-warni. Mirip dengan maskara merah yang baru dirilis oleh Christian Louboutin beberapa waktu lalu.
Inovasi ini mulanya dikreasikan oleh salon Joanna Keller Beautique asal Vancouver, Kanada. Diakui Joanna, ia memang terinspirasi dari tren warna rambut unicorn.
Sejak diperkenalkan Joanna beberapa waktu lalu, tren Rainbow Lash Extension ini disambut baik dan disukai oleh banyak kalangan.
ADVERTISEMENT
"Aku pernah melakukan hal ini terhadap bulu mataku sendiri saat masih SMA, tapi aku berhenti karena merasa takut, orang-orang selalu mendekat dan ingin menyentuh wajahku," cerita Joanna.
Bagaimana dengan kamu, tertarik untuk coba meramaikan tren ini jika masuk ke Indonesia?