Jalan Diponegoro Sudah Dibuka Lagi Usai Ricuh di LBH Jakarta

18 September 2017 4:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalan di sekitar LBH sudah bisa dilintasi (Foto: Ardhana Pragota/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jalan di sekitar LBH sudah bisa dilintasi (Foto: Ardhana Pragota/kumparan)
ADVERTISEMENT
Polisi memastikan situasi Jakarta kondusif pasca kericuhan yang terjadi di sekitar kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta di Jalan Pangeran Diponegoro (dikenal Jalan Diponegoro), Jakarta Pusat. Kondisi jalan kini sudah bisa dilalui kembali.
ADVERTISEMENT
Sekitar pukul 00.00 WIB, Jalan Diponegoro sempat ditutup sementara karena massa aksi yang menolak kegiatan di LBH Jakarta, dikira terkait PKI, terus berdatangan. Suasana memanas saat massa menolak bubar hingga akhirnya dibubarkan paksa polisi.
Pantauan di sekitar lokasi, Senin (18/9) sekitar pukul 04.20 WIB, jalan sudah dibuka kembali oleh polisi. Sudah tidak ada lagi motor-motor tergeletak yang dirusak massa aksi.
Situasi di Jalan Diponegoro usai ricuh massa (Foto:  Teuku Muhammad Valdy Arief/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Situasi di Jalan Diponegoro usai ricuh massa (Foto: Teuku Muhammad Valdy Arief/kumparan)
Namun batu-batu dan pot tanaman yang digunakan massa saat menyerang polisi masih berceceran di jalanan. Botol-botol air mineral pun masih banyak berserakan.
Sementara itu, polisi dan anggota brimob bersenjata masih berjaga di sekitar lokasi. Mereka masih memantau sekitar agar situasi tetap kondusif.
Polisi sebelumnya sempat menembakkan gas air mata untuk membubarkan massa yang berbuat rusuh karena ingin membubarkan kegiatan yang dikoordinir oleh LBH Jakarta itu. Massa aksi menganggap seminar tersebut terkait paham komunisme.
Tiga orang diamankan usai ricuh di dekat LBH (Foto: Teuku Muhammad Valdy Arief/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tiga orang diamankan usai ricuh di dekat LBH (Foto: Teuku Muhammad Valdy Arief/kumparan)
Polisi mengamankan beberapa orang provokator yang dianggap biang keladi rusuhnya demonstrasi tersebut. Sementara itu para peserta diskusi sudah diamankan oleh pihak polisi dan TNI ke kantor Komnas HAM.
ADVERTISEMENT
Reporter: Ardhana Pragota