5 Alasan yang Bikin Drama Korea '18 Again' Kocak, Seru, dan Mengharukan

Review Drakor
Review drama dan film Korea, annyeong~
Konten dari Pengguna
3 Oktober 2020 13:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang sedang butuh tayang komedi yang menghibur, drama Korea '18 Again' mungkin bisa jadi pilihan. Dengan menampilkan Yoon Sang Hyun, Lee Do Hyun, dan Kim Ha Neul sebagai pemeran utama, drama ini akan menyuguhkan jalan cerita yang menyegarkan.
ADVERTISEMENT
Diadaptasi dari film Amerika berjudul '17 Again', drama ini menyuguhkan kisah yang dekat dengan penonton. Ceritanya yang ringan tapi mengharukan cocok untuk menemanimu saat bersantai.
Berikut ini alasan mengapa drama Korea '18 Again' kocak, seru, dan bikin haru.
1. Jalan cerita yang unik
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
Sesuai judulnya, '18 Again' berkisah mengenai Hong Dae Young (Yoon Sang Hyun) yang berusia 38 tahun. Di saat hidupnya mulai kacau dan pernikahannya di ujung perceraian, secara misterius tubuh Hong Dae Young kembali ke masa muda seperti ketika ia masih berusia 18 tahun.
Untuk menutupi identitasnya, Hong Dae Young (Lee Do Hyun) muda pun pura-pura menjadi Go Woo Young. Ia kemudian menempuh pendidikan lagi sebagai siswa SMA dan sekolah di tempat anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
2. Banyak adegan parodi dan komedi
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
'18 Again' menawarkan adegan-adegan komedi yang bisa bikin penonton terbahak-bahak. Chemistry alami yang diperlihatkan Lee Do Hyun dan Kim Gang Hyun sebagai sahabat yang berpura-pura jadi ayah anak selalu berhasil membuat penonton tertawa.
Selain itu, ada banyak adegan parodi menghibur dari film dan drama Korea terkenal. Adegan ini diciptakan kembali melalui warna unik '18 Again'.
3. Bertabur bintang keren
Bukan hanya Kim Ha Neul, Yoon Sang Hyun, dan Lee Do Hyun. '18 Again' juga menampilkan deretan aktor dan aktris pendukung yang menarik dan berbakat. Drama ini akan menampilkan Kim Yoo Ri, Wi Ha Joon, Lee Ki Woo, Kim Kang Hyun, Lee Mi Do, Noh Jung Ui, Ryeo Woon, Bomin Golden Child, Hwang In Yeob, Ahn Nae Sang, dan Jang Hyuk Jin.
ADVERTISEMENT
Penonton juga bisa melihat kisah cinta yang rumit dan bikin baper dari para tokohnya.
4. Kisah orang tua muda yang penuh perjuangan
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
Drama Korea ini menceritakan mengenai Jung Da Jung (Kim Ha Neul) dan Hong Dae Young yang tiba-tiba menjadi orang tua dari anak kembar di usia 18 tahun. Karena tak mau kehilangan anak-anaknya, mereka pun memilih untuk menyerah pada impian dan masa muda.
Lewat drama ini, penonton diperlihatkan tentang kehidupan Jung Da Jung dan Hong Dae Young sebagai orang tua di usia muda. Meski banyak kritikan, hinaan, hingga kehilangan mimpi, keduanya tetap bertahan demi anak-anak mereka.
5. Lee Do Hyun jadi ayah muda
Drama Korea '18 Again'. Dok: jtbcdrama
Setelah Hong Dae Young sekolah kembali, ia mulai mengetahui kehidupan rahasia yang dialami oleh anak-anaknya. Ia pun sadar kalau selama ini banyak hal yang disembunyikan kedua anaknya dari dirinya. Salah satunya adalah putranya yang ternyata jadi korban bulli.
ADVERTISEMENT
Meski tubuhnya terlihat muda seperti anak SMA, emosi dan pola pikir Hong Dae Young tetaplah seperti pria berusia 38 tahun. Dan untuk menjiwai perannya ini, Lee Do Hyun pun harus berakting dengan bersikap layaknya pria paruh baya.
Selain itu, penonton juga akan disuguhkan adegan-adegan manis saat Lee Do Hyun menjadi ayah muda. Penonton yang memiliki pengalam sama dengan Hong Dae Young pastinya akan bisa merasakan emosi Lee Do Hyun saat berakting.