Upacara Adat Yadnya Kasada Suku Tengger di Gunung Bromo Jawa Timur

Risma Rahma
Mahasiswa Universitas Jember
Konten dari Pengguna
2 April 2022 14:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Risma Rahma tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Suku Tengger merupakan Suku yang hidup dan tinggal dibawah lereng Gunung Semeru. Penyebarannya terdapat di wilayah kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Probolinggo dan Malang. Upacara Yadnya Kasada merupakan upacara tradisional yang di laksanakan di Gunung Bromo, upacara ini di gelar setiap tahun oleh masyarakat suku Tengger. Penggelaran upacara Yadnya kasada ditujukan untuk Sang Hyang Widhi dan juga para leluhur terutama Joko Seger yang merupakan putra brahmana dan Roro Anteng putri dari Raja Majapahit.
Foto Gunung Bromo tempat melaksanakan upacara adat Yadnya Kasada, diambil pribadi pada 14/02/2022

Proses Pelaksanaan Upacara Yadnya Kasada

ADVERTISEMENT
Puncak dari perayaan Kasoda di Poten adalah pembacaan “ sejarah” Kasada oleh Dukun Pandita dan diteruskan dengan membuang Ongkek (kurban) ke dalam kawah Bromo. Setelah itu dilakukan Pujan Kasada, yakni selamatan untuk memohon keselamatan dan kesejahteraan. Selamatan di lakukan di rumah kepala Desa dan pamong desa. Acara ini diisi dengan pembacaan doa-doa dari kitab Suci Weda dan membakar kemenyan dengan nasi tumpeng, Prasen (tempat air suci), Prapen (tempat membakar kemenyan), Dan selempang (kain yang dipasang dipinggang). Setelah selesai pembacaan doa selanjutnya makan bersama.
Upacara ini mengandung pelajaran hidup bahwa siapa saja yang mengikuti upacara akan dilahirkan kembali menjadi manusia baru. Maka dari itu, masyarakat suku Tengger selalu mengadakan rangkaian upacara yang berkenaan dengan tahapan baru dalam hidup seseorang seperti kelahiran, pernikahan dan kematian. Nilai yang diperoleh dari upacara adat Yadnya Kasada dapat mengubah individu menjadi manusia yang bertanggung jawab pada sesama manusia, lingkungan dan tradisi leluhur.
ADVERTISEMENT
Usaha yang di lakukan masyarakat suku Tengger untuk terus melestarikan upacara Yadnya Kasada yaitu: