Semangat Pagi, Senam bersama Warga Binaan Rutan Gresik

Rutan Gresik
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik
Konten dari Pengguna
22 April 2024 9:36 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rutan Gresik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Semangat Pagi, Senam bersama Warga Binaan Rutan Gresik
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
GRESIK - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik Kanwil Kemenkumham Jatim kembali menggelar Kegiatan Jasmani yaitu senam pagi bagi warga binaan. Bertempat di lapangan Rutan Kelas IIB Gresik, tampak para warga binaan mengikuti senam sehat dengan ceria dan penuh semangat. (Senin, 22/04/2024)
ADVERTISEMENT
Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 - 08.40 WIB yang dipimpin oleh instruktur Senam dari luar Rutan. Senam sehat ini merupakan salah satu bentuk pembinaan fisik dan jasmani yang diperoleh warga binaan selama menjalani pembinaan di Rutan Gresik.
Tujuan dari senam pagi ini tidak hanya sekedar menjaga kebugaran fisik, tetapi juga membangun semangat kebersamaan dan solidaritas di antara warga binaan. Dengan melibatkan seluruh blok, kegiatan ini menjadi momen yang dinanti - nanti setiap pagi.
Kepala Rutan Gresik, Disri Wulan Agus Tomo menyampaikan kepada seluruh warga binaan agar menjaga pola hidup sehat dengan banyak berolahraga. Beliau juga berpesan kepada seluruh warga binaan agar mengikuti kegiatan ini dengan serius dan sungguh-sungguh. (Humas Rutan Gresik)
ADVERTISEMENT