Bertemakan Taman, Membuat Cafe di Prigen Berkesan Instagramable!

Safira Dewi
Hai, Selamat Datang di halaman saya! Saya dari mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
Konten dari Pengguna
23 Juni 2022 13:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Safira Dewi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Salah satu cafe bertemakan taman berlokasi di Prigen Pasuruan ini bisa dijadikan tempat nongkrong yang asyik. Apalagi jika pengunjung sangat menyukai suasana yang sejuk dan asri penuh dengan tanaman. Udara sejuk yang diberikan Grande Garden Cafe ini membuat nyaman pengunjung untuk bersantai dengan mengajak orang terdekat.
Sumber 1.0 Dokumen Pribadi
Mereka memiliki konsep interior cafe bertema kebun yang natural. Selain tempat yang sejuk, cafe ini memiliki ikon unik yang membuat tertarik banyak pengunjung. Ikon gerbang segitiga raksasa yang berada di pintu masuk membuat tertarik pengunjung untuk mampir dan menikmati indahnya pemandangan nan asri.
ADVERTISEMENT
Suasana seperti ini pas untuk para pengunjung yang ingin melepas penat keseharian hiruk-pikuknya kota dengan melihat taman di sekitar Grande Garden Cafe.
Banyaknya tanaman tersebar di sekeliling cafe membuat pengunjung semakin betah untuk berlama-lama. Momen mengobrol sambil menikmati hidangan yang disediakan oleh cafe sungguh ampuh menghilangkan penat. Cafe ini memiliki banyak peminat dari anak muda hingga lansia.
Tidak jarang orang memanfaatkan momen dengan orang terdekat seperti berfoto di cafe ini, tempat yang instagramable dan banyak memiliki spot-spot foto. Salah satunya adalah balon udara bertuliskan ‘Grande’ yang terinspirasi dari film 'Layangan Putus' pada salah satu adegan menyebutkan Cappadocia. Spot ini sangatlah ramai menjadikan pengunjung menyempatkan waktu untuk berfoto.
Sumber 2.0 Dokumen Pribadi
Selain itu, hidangan yang disajikan oleh Grande Garden Café ini menyajikan makanan mulai dari makanan berat dan ringan hingga nusantara atau western. Makanan yang berbasis nusantara memiliki cita rasa khas selera yang pas dengan selera orang Indonesia. Menu yang unik bernama ‘Blukutuk Ayam’ menjadi menu popular di Grande Garden Café.
ADVERTISEMENT
Cita rasa khas sambalnya semakin membuat nagih bagi siapapun yang mencicipinya. Tidak hanya makanan dari andalan nusantara, cemilan yang berbasis western seperti churros hingga platter sangatlah best seller dan banyak disenangi anak muda.
Sumber 3.0 Dokumen Pribadi
Akses yang sangat mudah membuatkan cafe ini, semakin menarik minat bagi pengunjung. Berlokasi di Jl. Kaliandra, Gamoh, Dayurejo, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. Hanya perlu keluar dari akses tol Pandaan Taman Dayu 15 menit untuk sampai tujuan. Untuk informasi lebih lanjut bisa langsung saja pantau di Instagram Grande Garden Café @Grande_gardencafe. Cafe ini buka mulai pukul 09.00-21.00 WIB setiap hari Senin-Jumat, sedangkan untuk hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 08.00-21.00 WIB. Sempatkan waktu luang anda untuk berkunjung di Grande Garden Cafe!
ADVERTISEMENT