Pengabdian Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kelurahan Gabahan oleh KKN UNDIP

Salsabila Permata
Mahasiswa -- Kedokteran Umum / Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro
Konten dari Pengguna
13 Agustus 2022 6:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Salsabila Permata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gabahan, Senin (18/07/2022), Kesehatan merupakan harta paling berharga bagi setiap insan manusia. Pentingnya untuk menjaga kesehatan dipromosikan oleh mahasiswa KKN Undip sebagai inisiator untuk warga Gabahan, Semarang Tengah. Salah satu bentuk menjaga kesehatan tersebut adalah melakukan pemeriksaan hipertensi di Kelurahan Gabahan.
ADVERTISEMENT
Penyakit hipertensi adalah tekanan darah tinggi diatas 120/90 mmHg, merupakan penyakit yang umum terjadi di masyarakat dan merupakan penyakit berbahaya yang dapat memicu penyakit lainnya seperti penyakit jantung dan stroke. Sering kali, penyebab terjadinya hipertensi pada kebanyakan orang dewasa tidak dapat diidentifikasi. Hipertensi cenderung berkembang secara bertahap selama bertahun-tahun yang akhirnya semakin parah jika tidak dilakukan penanganan.
Maka dari itu, Mahasiswa KKN TIM II Undip melakukan pemeriksaan hipertensi gratis serta mengedukasi warga sesuai dengan hasil dari pemeriksaan tensi darah. Hipertensi dapat diketahui dengan pemeriksaan secara rutin pada tekanan darah. Hal ini direkomendasikan untuk dilakukan setiap tahun oleh semua orang dewasa.
Pemeriksaan Hipertensi di Kelurahan Gabahan, Semarang Tengah. Sumber : Dokumentasi Pribadi
Target sasaran pemeriksaan hipertensi dilakukan mulai rentan usia muda hingga tua. Warga Gabahan sangat antusias untuk mengikuti pemeriksaan hipertensi tersebut. Pemeriksaan diikuti oleh sekitar 45 warga dan dilaksanakan mulai pukul 16.00 WIB sampai 18.00 WIB.
Foto Bersama Warga Setelah Dilakukan Pemeriksaan Hipertensi di Aula RT 07 RW 03, Kelurahan Gabahan, Semarang Tengah. Sumber : Dokumentasi Pribadi
Setelah dilakukan pemeriksaan hipertensi, ternyata banyak warga di Kelurahan Gabahan yang belum pernah melakukan pemeriksaan tensi darah. Hal ini sangat berbahaya karena penyakit hipertensi atau penyakit jantung dan stroke dapat tidak terdeteksi. Hasil dari pemeriksaan tensi darah warga Gabahan didapatkan hasil yaitu, beberapa warga mengindap hipertensi atau tekanan darah tinggi, lalu kebanyakan warga mempunyai hasil tensi darah yang normal dan juga ada beberapa warga hasil dari tensi darah adalah hipotensi atau tekanan darah rendah.
ADVERTISEMENT
Penulis : Salsabila Permata Nurulita – Kedokteran Umum / Fakultas Kedokteran – Universitas Diponegoro
Editor : Reny Wiyatasari