5 Mamalia yang Bisa 'Bicara' Bahasa Manusia

2 Februari 2018 11:49 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Bagaikan dalam cerita dongeng, lima mamalia ini bisa 'bicara' bahasa manusia. Meskipun suara yang mereka hasilkan tidak terdengar dengan jelas akibat perbedaan organ mereka miliki dengan organ suara kita, hewan-hewan ini berusaha mengeluarkan suara atau berkomunikasi secara mirip dengan kita, manusia.
ADVERTISEMENT
Selain Wikie si paus pembunuh yang mampu mengeluarkan suara mirip bahasa manusia, berikut lima mamalia lain yang juga dapat bersuara mirip manusia.
1. Koshik si Gajah Asia
Seekor gajah Asia bernama Koshik yang hidup di sebuah kebun binatang di Korea Selatan mampu berbicara bahasa Korea.
Koshik diklaim oleh pelatihnya mampu mengatakan lima kata dalam bahasa Korea, yaitu "annyong" ("halo"), "anja" ("duduk"), "aniya" ("tidak"), "nuo" ("tidur") and "choah" ("bagus").
Koshik mampu mengeluarkan suara yang mirip dengan manusia itu dengan bantuan belalainya. Ia memasukkan belalainya ke dalam mulut lalu mengeluarkan suara yang mirip bahasa manusia.
2. NOC si Paus Beluga
NOC telah hidup di antara manusia sejak usia dini. NOC ditangkap pada 1977 dan mulai hidup di antara manusia sejak saat itu. Pada 1984, NOC untuk pertama kalinya mengeluarkan suara mirip manusia.
ADVERTISEMENT
Meski kemudian NOC tiba-tiba berhenti mengeluarkan suara mirip manusia saat memasuki masa kematangan seksual, kejadian ini cukup luar biasa.
Suara yang NOC keluarkan memang tidak begitu jelas dan lebih mirip seseorang yang sedang meracau. Tapi kemampuan ini cukup langka di kalangan paus beluga.
3. Odie si Anjing Pug
Tak hanya memiliki penampilan menggemaskan, Odie juga dapat berbicara dalam bahasa manusia. Odie mampu berkata "I Love You" dan sempat tampil di beberapa acara televisi di AS.
Odie berusaha mengikuti suara pemiliknya yang berkata i love you. Meski tidak terdengar jelas, suara yang Odie keluarkan cukup mirip dengan kata i love you.
4. Mishka si Anjing Husky
Memang telah banyak anjing husky yang diketahui bisa 'berbicara' dengan menggunakan lolongannya. Mishka sendiri pernah beberapa kali direkam oleh pemiliknya sedang 'mengucapkan' kata-kata seperti halo dan i love you.
ADVERTISEMENT
Mirip seperti Odie, Mishka juga mengikuti perkataan dari pemiliknya, baru kemudian mengeluarkan suara yang mirip dengan bahasa manusia.
5. Koko si Gorila
Koko memang tidak mengeluarkan suara yang mirip bahasa manusia. Tetapi gorila ini mampu berkomunikasi dengan manusia melalui bahasa isyarat.
Koko sendiri dilatih oleh Francine Penny Patterson dan ilmuwan lainnya untuk bisa menggunakan bahasa isyarat.