Sejarah Hari Pahlawan pada 10 November beserta Tujuannya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
Konten dari Pengguna
10 November 2023 7:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sejarah Hari Pahlawan. Sumber: astama81/pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sejarah Hari Pahlawan. Sumber: astama81/pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hari Pahlawan diperingati oleh masyarakat Indonesia setiap tanggal 10 November. Sejarah Hari Pahlawan sendiri berkaitan dengan Pertempuran Surabaya.
ADVERTISEMENT
Kusuma, Anwar, dan Risman dalam Pertempuran Surabaya Tahun 1945 Dalam Perspektif Perang Semesta, mengungkapkan bahwa Pertempuran Surabaya terjadi pada 10 November 1945.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar sejarah Hari Pahlawan, baca artikel ini sampai selesai.

Sejarah Hari Pahlawan

Ilustrasi sejarah Hari Pahlawan. Sumber: ignartonosbg/pixabay.com
Sejarah Hari Pahlawan berkaitan dengan peristiwa yang terjadi pada 10 November 1945. Peristiwa tersebut adalah pertempuran yang terjadi antara pasukan Inggris dengan tentara Indonesia serta masyarakat Surabaya.
Pertempuran tersebut juga menjadi peperangan pertama pasca Proklamasi Kemerdekaan pada 17 Agustus 1945. Perang ini semakin memuncak ketika pimpinan tentara Inggris untuk Jawa Timur, Brigadir Jenderal A.W.S Mallaby terbunuh pada 30 Oktober 1945.
Akhirnya, posisi pemimpin tentara Inggris digantikan oleh Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh.
ADVERTISEMENT
Akibat kematian Jenderal Mallaby, Jenderal Eric mengeluarkan ultimatum kepada pihak Indonesia agar menghentikan perlawanan dan menyerahkan senjata ke pihak Inggris pada 10 November 1945.
Tak hanya itu, Jenderal Eric juga meminta seluruh pimpinan bangsa Indonesia beserta pemuda Surabaya untuk datang paling lambat pada 10 November 1945 pukul 06.00. Sayangnya, perintah tersebut tidak dijalani oleh masyarakat Surabaya.
Itulah mengapa, terjadilah pertempuran hebat pada hari itu yang berlangsung selama kurang lebih 3 minggu.
Akibat pertempuran tersebut, sekitar 20.000 rakyat Surabaya menjadi korban serta 1.600 tentara Inggris terluka, hilang, dan tewas. Banyaknya korban pada Pertempuran Surabaya tersebut membuatnya Kota Surabaya dikenang sebagai Kota Pahlawan.
Untuk menghargai jasa para pahlawan dan pejuang tersebut, akhirnya pada 1959, pemerintah memutuskan tanggal 10 November sebagai Hari Pahlawan. Hal ini juga tercatat dalam Keputusan Presiden No. 316 Tahun 1959 tentang Hari-Hari Nasional yang Bukan Hari Libur.
ADVERTISEMENT

Tujuan Hari Pahlawan

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Hari Pahlawan diperingati setiap tanggal 10 November. Peringatan tersebut dilakukan untuk mengenang jasa para pahlawan pada Pertempuran Surabaya.
Bukan hanya itu, Hari Pahlawan juga bertujuan untuk menghormati perjuangan para pahlawan. Sebab, semangat juang tersebut yang mampu membantu untuk mengusir para penjajah.
Demikian ulasan seputar sejarah Hari Pahlawan pada 10 November. [ENF]