Waspada. Dua Kabupaten di Riau Ini, Kampar dan Rokan Hulu, Rawan Longsor dan Banjir

Konten Media Partner
24 Oktober 2018 7:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Waspada. Dua Kabupaten di Riau Ini, Kampar dan Rokan Hulu, Rawan Longsor dan Banjir
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
MATERIAL jalan di tebing-tebing bukit pada Desa Merangin, KM 77, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar, Riau, longsor. (Foto: Istimewa)
ADVERTISEMENT
SELASAR RIAU, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau meminta kepada masyarakat yang berada di daerah rawan longsor agar tetap selalu waspada.
Sejak sepekan terakhir, beberapa kabupaten dan kota di Riau mengalami hujan dengan intensitas sedang dan tinggi. Dikhawatirkan daerah rawan banjir, dan longsor akan menimbulkan bencana alam lainnya,
Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Masperi mengatakan, wilayah kerap dilanda longsor tersebut di antaranya Kabupaten Kampar dan Rokan Hulu.
"Kita mengingatkan kepada warga berada di wilayah rawan, seperti Kampar dan Rohul, untuk tetap waspada terhadap bencana longsor," kata mantan Sekdakab Rokan Hulu ini, Selasa, 23 Oktober 2018.
Masperi menjelaskan, ketika laporan bencana itu datang, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau dan instansi lainnya siap menanggulangi wilayah dilanda bencana.
ADVERTISEMENT
Seperti yang terjadi saat ini, lalu lintas perbatasan Riau-Sumatera Barat di kilometer 77, Desa Merangin, Kecamatan Kuok, terganggu akibat jalan tertutup timbunan longsor.
"Tapi ketika ada bencana, BPBD kita telah siap untuk itu. Kita juga mengingatkan warga yang berada di wilayah yang rawan dimana daerahnya terdapat pergerakan tanah untuk waspada," jelasnya.
Namun, Masperi masih bisa bersyukur karena dua wilayah itu tidak sesering terjadi di provinsi tetangga, Sumatra Barat.
"Tapi tingkat bencana longsor kita tidak seintens Sumatra Barat yang cukup tinggi. Bagaimanapun juga, kita tetap meminta kepada masyarakat yang berada di daerah rawan longsor agar selalu waspada," tutupnya.