Cerita Mualaf di Pekanbaru Rizka dan Grace Pertama Kali Jalankan Puasa Ramadhan

Konten Media Partner
7 April 2022 21:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DUA orang perempuan memakai mukena menerima buah tangan dari Mualaf Center usai menyatakan diri memeluk agama Islam di Masjid Agung An-Nur, Pekanbaru, belum lama ini.
zoom-in-whitePerbesar
DUA orang perempuan memakai mukena menerima buah tangan dari Mualaf Center usai menyatakan diri memeluk agama Islam di Masjid Agung An-Nur, Pekanbaru, belum lama ini.
ADVERTISEMENT
SELASAR RIAU, PEKANBARU - Bagi Rizka dan Grace, Ramadan tahun ini merupakan kali pertama buat keduanya menjalankan puasa. Sejak 2021 silam, perempuan-perempuan tersebut bersumpah mengucapkan dua kalimat syahadat.
ADVERTISEMENT
Rizka menceritakan, puasa Ramadan tahun 2022 baginya merupakan pengalaman perdana menjalankan ibadah menahan lapar dan haus selama seharian. Ia agak canggung berpuasa.
"Agak canggung, karena baru pertama kali melakukannya. Kalau dibiasakan akan bisa menjalankannya," ujar Rizka yang baru masuk Islam bukan Desember lalu, kamis (7/4/2022).
Ia mengatakan, kalau di lingkungan tempat tinggalnya sekarang ini, mayoritas muslim. Mereka mendukung penuh keinginan Rizka menunaikan puasa perdana usai masuk Islam.
"Saya juga didukung teman-teman sekitar untuk kuat menjalankannya," tegas Wanita kelahiran Pekanbaru ini.
Hal sama juga diungkapkan oleh mualaf lainnya, Grace. Ia mengaku baru melaksanakan puasa Ramadan tahun ini.
"Kemarin masuk Islam kan tahun 2021 lalu, tahun ini pertama puasa. Jadi berasa tidak kuat sampai Magrib," ujar Grace.
ADVERTISEMENT
Ia berjanji dan bertekad akan berusaha sekuat tenaga menahan lapar dan haus hingga berbuka.
"Kemaren sudah belajar. Semoga tahan sampai berbuka," tutupnya sambil tersenyum.
Rizka dan Grace dengan jujur menikmati puasa pertama menjadi muslimah. Banyak lantunan salawat sebelum melaksanakan salat.
Tidak hanya itu, keduanya juga kagum dan bangga saat melaksanakan ibadah tarawih bertemu dan berkumpul dengan umat muslim yang hangat menyambutnya.
Laporan: DEFRI CANDRA