Biodata Kim Seol, Gadis Kecil dalam Film Ayla: The Daughter of War

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
Konten dari Pengguna
21 Juli 2021 18:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Biodata Kim Seol Foto: Warner Bros
zoom-in-whitePerbesar
Biodata Kim Seol Foto: Warner Bros
ADVERTISEMENT
Film Ayla: The Daughter of War mendadak viral setelah banyak orang yang menggunggah cuplikannya melalui akun Tiktok. Punya cerita yang menyentuh, film Turki yang dirilis pada 2017 lalu ini sukses membuat banyak orang penasaran.
ADVERTISEMENT
Bercerita tentang Suleyman (Ismail Hacioglu), seorang tentara Turki yang tengah bertugas dalam perang saudara pada 1950 di Korea Selatan. Tanpa disangka, ia bertemu dengan gadis kecil yang selamat dari pembantaian massal.
Suleyman kemudian membawa anak kecil tersebut untuk ikut bersamanya. Ia juga memberi nama Ayla pada anak itu, yang berarti bulan, karena wajah bulat, dan imut yang dimilikinya. Seiring dengan berjalannya waktu, mereka semakin dekat, dan tumbuh layaknya ayah, dan anak.
Cuplikan Adegan Film Ayla: The Daughter of War Foto: Hancinema
Suleyman dengan apik merawat Ayla layaknya anak sendiri. Ia merawat dan memberikan perhatian dengan baik pada Ayla. Kehadiran Ayla juga memberikan warna tersendiri di markas tentara Turki dan dengan cepat menjadi pusat perhatian.
Sosok Ayla yang imut dan menggemaskan sukses mencuri perhatian siapa pun yang melihatnya. Apakah kamu salah satu yang penasaran dengan sosoknya? Jika iya, kamu berada di artikel yang tepat. Berikut ini adalah biodata dari artis Korea Kim Seol, pemain Ayla kecil dalam film Ayla: The Daughter of War.
ADVERTISEMENT

Biodata Kim Seol

Biodata Kim Seol Foto: Hancinema
Nama: Kim Seol
Tempat Lahir: Korea Selatan
Tanggal Lahir: 18 Maret 2011
Usia: 10 tahun
Zodiak: Aries
Daftar Film: Welcome, Ode to My Father,
Serial Tv: Reply 1988
Punya cerita menyentuh antara tentara Turki dan gadis kecil Korea Selatan, Ayla: The Daughter of War ternyata merupakan film yang diadaptasi dari kisah nyata, lho.
Setelah perang usai, Suleyman berniat untuk membawa Ayla ke Turki. Ia sempat menaruh Ayla ke dalam koper untuk menyembunyikannya. Namun, hal tersebut tidak dapat terlaksana karena ketahuan oleh rekannya.
Cuplikan Adegan Film Ayla: The Daughter of War Foto: Hancinema
Alhasil, Suleyman harus meninggalkan Ayla seorang diri di Korea. Ia akhirnya menitipkan Ayla ke sebuah panti asuhan dan berjanji untuk bertemu kembali di kemudian hari. Namun, realita tidak seindah ekspektasi.
ADVERTISEMENT
Butuh waktu hingga enam puluh tahun lamanya bagi Suleyman untuk bisa bertemu kembali dengan Ayla. Dibantu oleh Kedutaan Besar Korea, Suleyman akhirnya bisa bertemu kembali dengan anak kecil yang diselamatkannya dahulu.
Berhasil mengaduk-aduk perasaan penonton, sayang sekali jika kamu melewatkan film satu ini. Kepiawaian akting para pemainnya juga berhasil membawa Ayla: The Daughter of War meraih banyak penghargaan bergengsi.
Berikut ini adalah sederet penghargaan yang berhasil diraih oleh film Ayla: The Daughter of War:
1. Diputar oertama kali pada11 September 2017 di Toronto International Film Festival.
2. Ayla: The Daughter of War dirilis pada 27 Oktober 2017 di Turki, dan 21 Juni 2018 di Korea Selatan.
3. Ayla: The Daughter of War didapuk menjadi Film Terbaik di Asian World Film Festival 2017, dan mendapatkan Golden Palm Awards 2018.
ADVERTISEMENT
4. Terpilih sebagai Film Berbahasa Asing Terbaik di Palm Springs International Film Festival 2017, dan Sedona International Film Festival 2018
5. Ayla: The Daughter of War juga terpilih sebagai film yang mewakili Turki dalam memenangkan kategori film terbaik bahasa asing di Oscar 2017.
Jadi, jangan menunggu lama untuk melihat aksi menyentuh Kim Seol bersama para pemain hebat lainnya, ya. Selamat menonton!
(AFG)