3 Warung Makan Nasi Tempong di Bali yang Recommended

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
Konten dari Pengguna
20 Maret 2024 14:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Warung Makan Nasi Tempong di Bali. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Annie Spratt
zoom-in-whitePerbesar
Warung Makan Nasi Tempong di Bali. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Annie Spratt
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bali memiliki beragam tempat menarik yang patut dikunjungi saat liburan. Begitu pula saat ingin berwisata kuliner atau lapar. Misalnya adalah warung makan nasi tempong di Bali.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya di pulau tersebut, ada banyak warung makan yang menyediakan nasi tempong. Di antaranya cukup direkomendasikan sehingga patut untuk dicoba saat berada di sana.

Rekomendasi Warung Makan Nasi Tempong di Bali

Warung Makan Nasi Tempong di Bali. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Pille R Priske
Berdasarkan buku Sajian Sedap Nusantara ala @dapoersikoko Hits di Instagram, Thea Utomo Semiawan (2021: 26), nasi tempong merupakan kuliner khas Banyuwangi. Kuliner ini menggunakan nasi putih biasa yang dibungkus daun pisang, lalu diberi lauk-pauk.
Walaupun khas Banyuwangi, makanan ini bisa ditemukan di berbagai daerah lainnya termasuk Bali. Menariknya, ada beberapa warung makan nasi tempong di Bali yang recommended sehingga patut dikunjungi saat berada di sana. Berikut di antaranya.

1. Nasi Tempong Indra

Nasi Tempong Indra merupakan warung makan yang cukup populer di daerah Kuta. Hal ini disebabkan warung ini memiliki sambal yang khas dan membuat pengunjung ketagihan. Warung ini menyediakan beragam lauk, seperti ayam dan ati ampela.
ADVERTISEMENT

2. Warung Pink Tempong

Seperti namanya, warung ini menyediakan nasi tempong dengan beragam lauk, seperti tahu dan perkedel jagung. Ada juga sayuran dan sambal yang patut untuk dicoba saat makan di sini. Uniknya, warung ini mempunyai bangunan hingga piring berwarna merah muda.

3. Sego Tempong & Nasgor Janur Kuning

Warung makan ini menyediakan nasi tempong dengan harga terjangkau sehingga bisa dibeli di tanggal tua. Meskipun terjangkau, pengunjung akan memperoleh sambal yang cukup banyak. Selain nasi tempong, warung ini juga menyediakan nasi goreng.
ADVERTISEMENT
Tiga warung makan nasi tempong di Bali ini bisa dikunjungi bersama keluarga atau teman. Terlebih lagi jika penasaran dengan rasa kuliner khas Banyuwangi ini. (LOV)