5 Fakta Unik Kelinci Anggora sebagai Kelinci Tertua di Dunia

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
23 Februari 2024 21:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi fakta unik kelinci anggora, sumber foto: Christelle by pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi fakta unik kelinci anggora, sumber foto: Christelle by pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kelinci anggora merupakan salah satu ras kelinci yang terkenal dengan bulu yang panjang dan tebal. Salah satu fakta unik kelinci anggora adalah bulunya yang bisa dimanfaatkan untuk bahan pembuatan pakaian.
ADVERTISEMENT
Ada banyak keunikan lainnya yang membuat kelinci ini banyak dipilih oleh para pecinta kelinci. Selain itu, kelinci anggora juga selalu menikmati kebersamaan dengan sang pemilik dan termasuk tipikal kelinci yang aktif.

Fakta Unik Kelinci Anggora

Ilustrasi fakta unik kelinci anggora, sumber foto: Helena Lopes by pexels.com
Umumnya kelinci anggora memiliki bulu yang lebat hingga menutupi bagian matanya. Dikutip dari buku Meningkatkan Kemampuan Reproduksi Kelinci dengan Biskuit Moring karya Efi Rokana, Mubarak Akbar, dan Widya Paramita Lokapirnasari, berikut beberapa fakta unik kelinci anggora:

1. Bulunya Dapat Dimanfaatkan untuk Pakaian

Bulu kelinci anggora yang terkenal lebat dan tebal ini dapat dimanfaatkan untuk bahan pembuatan pakaian. Ada banyak orang yang memelihara dan mengembangbiakkan kelinci anggora untuk diambil bulunya.

2. Bulunya Halus dan Lembut

Perlu diketahui bahwa bulu kelinci anggora memiliki diameter hanya 14-16 mikron yang mana mirip dengan kasmir. Jika disentuh, bulu kelinci anggora sangat halus dan lembut, namun harus dicukur setiap tiga hingga empat bulan sepanjang tahun.
ADVERTISEMENT

3. Bulunya Harus Dicukur

Kelinci anggora memang tidak mengalami kerontokan bulu, sehingga bulunya harus dicukur secara rutin setiap 90-120 hari. Perawatan ini perlu dilakukan agar bulu kelinci tidak kusut dan menggumpal.

4. Kelinci Anggora memiliki Bulu yang Bisa Menimbulkan Masalah Kesehatan

Meski banyak dimanfaatkan oleh manusia, namun bulu kelinci anggora bisa menimbulkan beberapa masalah kesehatan. Ketika bulu kelinci kusut, maka akan dihinggapi lalat yang bisa memakan jaringan kulit kelinci.

5. Harus Makan Banyak Jerami

Kelinci anggora perlu makan banyak jerami untuk membersihkan bola bulu dari saluran cerna. Mengingat kebiasaan kelinci anggora menelan bulunya bisa menyebabkan penyumbatan yang sangat fatal bagi kesehatan si kelinci.
Banyak fakta unik kelinci anggora yang perlu diketahui sebelum memustuskan untuk memeliharanya. Hewan peliharaan ini memang sangat menggemaskan, namun tetap harus mendapatkan perawatan yang tepat. (DSI)
ADVERTISEMENT