6 Tanda Alergi Kucing beserta Cara Efektif Mengatasinya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
25 Februari 2024 21:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tanda alergi kucing, sumber foto: Felipe Balduino by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tanda alergi kucing, sumber foto: Felipe Balduino by pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kucing memang sering dianggap sebagai sumber penyebab alergi pada manusia karena bulunya. Namun kucing juga bisa mengalami alergi, salah satu tanda alergi kucing adalah sering menggigit-gigit telapak kaki dan tangannya.
ADVERTISEMENT
Uniknya lagi kucing juga bisa alergi dengan hal-hal yang sama seperti manusia seperti makanan, sari bunga, tumbuhan, hingga debu. Hal ini berarti kucing yang alergi juga bisa mengalami kondisi yang hampir sama dengan manusia.
Dikutip dari buku Hidup Sehat Bersama Kucing Kesayangan karya Nurheti Yuliarti, berikut beberapa tanda kucing yang mengalami alergi.

Tanda Alergi Kucing

Ilustrasi tanda alergi kucing, sumber foto: Cats Coming by pexels.com
Alergi bukan hanya terjadi pada manusia saja, namun hewan peliharaan juga bisa mengalami alergi seperti kucing. Berikut beberapa tanda alergi kucing yang perlu diketahui oleh para pemiliknya.

1. Sering Menggigit-gigit Telapak Kaki dan Tangannya

Biasanya kucing yang mengalami alergi akan menggigit-gigit telapak kaki dan tangannya. Hal ini bertujuan untuk mengurangi rasa gatal pada bagian tubuh tertentu yang disebabkan alergi terhadap sesuatu.
ADVERTISEMENT

2. Nafas Berbunyi

Kucing yang mengeluarkan suara mengi atau berbunyi bisa terjadi karena hairball tersangkut di perut atau alergen seperti serbuk sari. Namun suara mengi ini bisa disebabkan dengan kondisi kucing yang tidak nyaman atau mengalami stres.

3. Kulit Kemerahan dan Gatal

Kemerahan pada kulit kucing juga dikaitkan dengan kondisi kulit yang mengalami dermatitis kucing. Jika ini terjadi, maka kulit kucing akan menjadi bengkak, iritasi, merah, hingga melepuh kecil.

4. Mata Berair

Mata berair atau terlihat mengkilap merupakan salah satu tanda kucing mengalami alergi. Hal ini disebabkan oleh alergen seperti debu jamur atau produk pembersih rumah tangga, namun juga bisa mengindikasikan sesuatu lebih serius.

Cara Mengatasi Alergi Kucing

Berikut dua cara efektif untuk mengatasi alergi kucing yang tidak boleh dibiarkan begitu saja.
ADVERTISEMENT

1. Pemeriksaan Kulit

Jika dirasa alergi kucing makin menjadi-jadi, sebaiknya bawa ke dokter hewan untuk melakukan pemeriksaan kulit. Nantinya dokter akan mengambil sampel kulit dengan cara mengerok area kulit yang terdapat kelainan untuk dicek kondisinya.

2. Menghentikan Makanan yang Menyebabkan Alergi

Apabila ada makanan yang membuat kucing menjadi alergi, sebaiknya hentikan. Menghentikan konsumsi makanan yang menyebabkan alergi bisa mengurangi reaksi alergi kucing agar tidak semakin parah.
Itulah beberapa tanda alergi kucing dan cara mengatasinya yang perlu diperhatikan oleh para pemilik kucing. (DSI)