Apa Saja Tips Memilih Groupset Sepeda agar Tidak Salah? Cek di Sini

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
7 Juni 2024 23:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tips Memilih Groupset Sepeda. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tips Memilih Groupset Sepeda. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tips memilih groupset sepeda dapat dilakukan untuk menemukan sepeda yang tepat
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Menangkap Peluang Usaha, sepeda adalah alat transportasi jarak dekat yang banyak digunakan anak kecil sampai orang tua. Biasanya, sepeda digunakan untuk berangkat sekolah atau pergi ke pasar.
Dalam sepeda terdapat groupset. Bagaimana cara memilihnya?

Tips Memilih Groupset Sepeda

Ilustrasi Tips Memilih Groupset Sepeda. Sumber: Unsplash
Groupset merupakan seperangkat komponen yang ada di sepeda, mulai dari rantai, cassette, crankset, dan lainnya. Ada banyak merk yang menawarkan variasi groupset yang dapat dipilih sesuai kebutuhan.
Adapun tips dalam memilih groupset sepeda antara lain:

1. Memahami Kategori Groupset

Ada berbagai kategori groupset yang dapat dipertimbangkan, antara lain groupset elektronik, mekanik, dan budget groupset dengan penjelasan:
Groupset elektronik menggunakan metode penggantian gigi sepeda sehingga gigi dapat dialihkan dengan memakai saklar elektronik dibandingkan kabel mekanis serta tuas kontrol konvensional. Biasanya, saklar ekonomi dihubungkan ke baterai serta motor listrik kecil yang menggerakkan pemindah gigi serta mengalihkan rantai dari roda gigi.
ADVERTISEMENT
Groupset mekanik mengusung penggantian gigi melalui kabel pemindah tipis yang menghubungkan tuas pemindah gigi ke tuas persneling, memindah gigi belakang dan depan. Ketika pengendara mengatur tuas pemindah gigi, kabel memendek atau memanjang sesuai jarak yang ditentukan.
Meskipun memiliki keterbatasan anggaran, namun tetap ada beberapa kategori groupset yang dapat dipilih. Walaupun tidak mengandung banyak keramik, bahan karbon, maupun titanium, kategori ini tetap memberi ketahanan serta kemudahan perawatan.

2. Menentukan Merk

Dalam groupset, terdapat beberapa merk yang dapat dipilih sesuai kebutuhan, yakni
SRAM menyediakan groupset sepeda jalan raya yang memiliki lima tingkat, dari profesional sampai entry level. Merk ini menawarkan groupset nirkabel penuh dalam bentuk SRAM Red eTAP 11 kecepatan.
ADVERTISEMENT
Campagnolo, Campag, atau Campy terkenal sebagai merk dengan inovasi tersendiri. Mulai dari sekrup pelepasan cepat sampai pemindah gigi.
Shimano Dura-Ace Di2 R9200/R9250 mempunyai jumlah gigi 12 percepatan dengan pemindahan elektronik dan tipe rem cakram. Merk ini menggunakan material ringan dengan paduan desain kelas atas.
Nah itu dia sekilas pembahasan mengenai tips memilih groupset sepeda yang dapat diterapkan.(LAU)