Cara Perawatan Pleci untuk Lomba agar Gacor dan Memikat

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
20 Mei 2024 19:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Perawatan Pleci untuk Lomba agar Gacor. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Andrea Lightfoot
zoom-in-whitePerbesar
Cara Perawatan Pleci untuk Lomba agar Gacor. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Andrea Lightfoot
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Burung pleci merupakan burung kicauan yang sering diikutkan berbagai lomba. Agar bisa menang lomba burung harus mendapatkan perawatan yang ekstra dari pemiliknya. Ada beberapa cara perawatan pleci untuk lomba agar gacor dan memikat.
ADVERTISEMENT
Penilaian lomba biasanya burung yang gacor dalam berkicau atau ada aspek lainnya yang dinilai, tergantung dari panitia lomba. Jika ingin memiliki burung pleci yang gacor, pemilik wajib untuk memberikan perawatan yang baik dan berbagai hal pendukung lainnya. Lebih jelasnya simak ulasan berikut ini.

Cara Perawatan Pleci untuk Lomba agar Gacor

Cara Perawatan Pleci untuk Lomba agar Gacor. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Boris Smokrovic
Dikutip dari buku Budidaya Segala Jenis Burung Kicauan karya Ardi Widianto, (2019) salah satu karakteristik dari burung pleci yang membuatnya primadona di kalangan pecinta burung adalah suaranya yang gacor dan lantang.
Selain itu, burung jenis ini memiliki suara yang khas dan warna bulu yang indah serta memikat. Tidak heran jika burung ini sudah gacor dan sudah sering menang lomba harga jualnya bisa mencapai jutaan rupiah. Lalu bagaimana cara perawatan pleci untuk lomba agar gacor? Berikut beberapa hal yang bisa dilakukan pemilik.
ADVERTISEMENT

1. Berikan Kandang yang Ideal

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memberikan kandang yang ideal untuk burung yang satu ini. Gunakan kandang yang cukup luas dan nyaman serta dilengkapi dengan tangkringan, serta tempat makan dan minum yang mudah dijangkau oleh burung.
Selain itu gunakan alas kandang yang mudah dibersihkan dan menyerap air sehingga kebersihan kandang burung ini terjaga dengan baik.

2. Berikan Perawatan yang Terbaik

Kunci dari membuat burung pleci gacor pada saat lomba adalah perawatan. Perawatan yang diberikan harus benar-benar terbaik misalnya dengan memandikan burung 2-3 kali seminggu dengan air hangat untuk menjaga kebersihan bulunya.
Selain itu juga harus dijemur di bawah sinar matahari pagi selama 1-2 jam setiap hari untuk membantu proses metabolisme dan meningkatkan staminanya. Untuk membuat burung ini memiliki suara yang bagus jangan lupa untuk melakukan pemasteran.
ADVERTISEMENT
Putarkan suara masteran pleci berkualitas tinggi untuk melatih dan meningkatkan kualitas kicauannya.

3. Berikan Suplemen

Jangan lupa untuk memberikan suplemen dan juga makanan tambahan agar burung gacor pada saat diikutkan lomba.
Itulah cara perawatan pleci untuk lomba agar gacor dan menarik. Perawatan yang tepat menjadi kunci burung ini menang lomba. (WWN)