Tanaman Hias untuk Ruang Keluarga, Bikin Suasana Semakin Nyaman

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
10 Mei 2024 22:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi: Tanaman Hias untuk Ruang Keluarga. Sumber: Huy Phan/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: Tanaman Hias untuk Ruang Keluarga. Sumber: Huy Phan/Pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mendekorasi ruang keluarga agar semakin cantik salah satunya bisa menggunakan tanaman hias. Namun, tidak sembarangan tanaman hias bisa diletakkan di ruang keluarga. Lantas apa saja tanaman hias untuk ruang keluarga yang bikin suasana semakin nyaman?
ADVERTISEMENT
Selengkapnya, simak rekomendasinya di sini!

7 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Ruang Keluarga

Ilustrasi: Tanaman Hias untuk Ruang Keluarga. Sumber: KATRIN BOLOVTSOVA/Pexels.com
Meletakkan tanaman hias di ruang keluarga bisa membuat suasana rumah semakin indah, sejuk, dan menenangkan. Inilah rekomendasi tanaman hias untuk ruang keluarga yang bisa dipilih:

1. Sirih Gading

Tanaman merambat ini sangat cocok diletakkan di ruang keluarga. Sirih gading mempunyai daun yang halus dengan bentuk hati. Ketika sirih gading diletakkan di ruang keluarga bisa membersihkan udara kotor pada ruangan tersebut, sehingga udara menjadi segar.

2. Lidah Mertua

Tanaman lidah mertua memiliki daun tebal dan tegak dengan duri di ujung daun. Meletakkan lidah mertua bisa pada sudut dekat jendela, antara sebelah pintu atau sofa.
Penempatan pada sudut yang tepat bisa membuat suasana rumah semakin indah, segar, dan rumah tampak modern.
ADVERTISEMENT

3. Kaktus

Kaktus terkenal sebagai tanaman yang tidak membutuhkan banyak air. Kondisi ini tentu akan memudahkan proses perawatan kaktus. Penempatan kaktus yang tepat adalah di samping televisi, di tengah meja tempat berkumpul keluarga, maupun pojok ruangan.

4. Bunga Krisan

Bunga krisan mempunyai berbagai warna yang indah. Jika meletakkan bunga krisan pada sudut ruang keluarga, maka akan muncul nuansa segar dan indah dalam ruang keluarga tersebut. Bunga krisan cukup mudah perawatannya.

5. Monstera

Siti Nur Khamzah dalam buku berjudul Teknik Budi Daya Tanaman Hias Hits dan Populer menjelaskan bahwa di Indonesia, tanaman hias monstera dikenal dengan sebutan "janda bolong". Daunnya yang unik dan berwarna hijau tua membuat suasana ruang keluarga semakin segar dan nyaman.

6. Aglonema

Tanaman hias aglonema sangat cocok untuk dekorasi ruang keluarga. Letakkan tanaman ini pada sudut ruangan antara sofa dan pintu masuk.
ADVERTISEMENT
Selain itu bisa ditaruh pada meja khusus yang diletakkan tepat di depan ruang keluarga samping televisi. Dekorasi ini membuat ruang keluarga semakin menawan.

7. Tanaman Giok

Tanaman giok perawatannya mudah, daunnya berdaging indah, dan mempunyai manfaat sangat bagus untuk membuat suasana ruangan kembali segar.
Tempatnya tanaman giok di dekat televisi, dekat sofa dan pintu masuk ruang keluarga, maupun sudut tertentu yang enak dipandang.
Itulah beberapa rekomendasi tanaman hias untuk ruang keluarga yang bisa dicoba. Semoga membantu! (eK)