Wisata Sepeda Santai berikut Destinasi Favoritnya di Indonesia

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
3 Mei 2024 23:06 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Wisata sepeda santai. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Wisata sepeda santai. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bersepeda santai menjadi adalah salah satu aktivitas yang populer dan menyenangkan. Wisata sepeda santai berikut destinasi favoritnya di Indonesia, antara lain di Monas, Jakarta hingga di Gunung Rinjani, Lombok.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Jakarta Panduan Wisata Tanpa Mal karya Wieke Dwiharti, sejumlah kota-kota besar di Indonesia mulai memperhatikan hingga mendorong penggunaan sepeda untuk kegiatan sehari-hari dibuktikan salah satunya dengan pembangunan jalur sepeda.

Wisata Sepeda Santai dan Destinasi Favoritnya

Ilustrasi Wisata sepeda santai. Sumber: pixabay
Kota-kota berikut bisa menjadi destinasi wisata sepeda santai yang menarik. Berikut beberapa deretan kota yang cocok untuk wisata sepeda santai di Indonesia.

1. Bogor

Beberapa jalur sepeda yang ada di Bogor menawarkan panorama yang indah, misalnya daerah KMO Sentul, Curug Nangka hingga Puncak.
Ketika mencari jalur lebih bersahabat tanpa mendaki dengan tanjakan tinggi, Bogor juga mempunyai banyak destinasi yang indah serta bersahabat seperti kawasan Kota Bogor hingga Kebun Raya Bogor.

2. Bandung

Rute sepeda santai yang ditawarkan dimulai dari Alun-alun Kota Bandung. Jika ingin sekedar bersepeda santai dengan berswafoto esthetic dapat mampir ke Museum Konferensi Asia Afrika, selanjutnya ke Jalan Braga yang dipenuhi bangunan tua dengan gaya Eropa.
ADVERTISEMENT

3. Yogyakarta

Yogyakarta menjadi kota terbaik dan paling ramah untuk para pesepeda. Berkeliling kota Yogyakarta dengan bersepeda, para pesepeda akan disuguhi panorama yang indah dengan bentangan persawahan hijau hingga pegunungan.
Salah satu jalur bersepeda terpopuler di Yogyakarta adalah di Gebelk Pari di Nanggulan, Kulonprogo. Jalur melalui persawahan ini dikenal menjadi jalur yang populer bagi para pesepeda di wilayah Yogyakarta.

4. Jakarta

Di sepanjang kota Jakarta, dibangun jalur sepeda di ruas jalan sepanjang jalan Sudirman-Thamrin sepanjang 11,2 kilometer. Lintasan selebar 2 m tersebut membentang dari Bundaran Senayan sampai dengan Bundaran Hotel Indonesia (HI).
Jakarta juga menawarkan tempat wisata pecinta sepeda di kawasan Kota Tua dan Monumen Nasional. Pesepeda juga bisa bersepeda santai di kawasan Taman Margasatwa Raguna, Taman Impian Jaya Ancol hingga kawasan Pantai Kapuk Indah yang saat ini sedang tren.
ADVERTISEMENT

5. Batam

Batam menjadi kota metropolitan yang diakui sebagai kota ramah sepeda oleh B2W. Salah satu jalur sepeda yang belakangan ini menjadi sorotan di Batam adalah jalur dari Bundaran Madani menuju Jembatan Bengkong Sadai yang lebarnya kurang lebih 2 m.

6. Jepara

Salah satu kota administratif di Jawa Tengah ini sudah memulai jalan menuju kota ramah sepeda. Minat penduduk untuk bersepeda ditanggapi oleh pemerintah dengan membangun jalur sepeda dan tempat parkir khusus sepeda.
Demikian penjelasan wisata sepeda santai berikut destinasi favoritnya di Indonesia. (ARH)