3 Tempat Nongkrong di Kemang 24 Jam dan Ada Live Music

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
14 Maret 2024 11:27 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat nongkrong di Kemang 24 jam. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Thiago Patrevito
zoom-in-whitePerbesar
Tempat nongkrong di Kemang 24 jam. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Thiago Patrevito
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kemang adalah salah satu daerah di Jakarta Selatan yang terkenal sebagai pusat nongkrong dan berbagai pilihan tempat hangout yang menarik. Bagi sedang mencarinya, ada tempat nongkrong di Kemang 24 jam yang patut dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Beberapa tempat tersebut juga menyediakan live music yang menjadi daya tarik tersendiri. Dengan beberapa kelebihan tersebut, membuatnya menjadi tempat dengan suasana yang menyenangkan untuk berkumpul.

3Tempat Nongkrong di Kemang 24 Jam

Tempat nongkrong di Kemang 24 jam. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Tim Gouw
Beberapa tempat nongkrong di Kemang 24 jam ini, tentunya memiliki keunikan dan daya tariknya masing-masing. Bagi yang ingin datang, simak informasi suasana dan makanan yang ditawarkan beberapa tempat ini.

1. Roti Bakar Kemang

Roti Bakar Kemang yang terletak di Jalan Ampera Raya No. 5B, Kemang Timur, Jakarta Selatan. Tempat ini dikenal sebagai tempat nongkrong yang nyaman dengan luasnya area dan buka selama 24 jam, dikutip dari laman Instagram @rotibakarkemang.
Pengunjung dapat menikmati berbagai macam menu makanan dan minuman, mulai dari roti bakar, roti maryam, hingga pisang bakar dengan berbagai pilihan topping. Selain itu, tempat ini juga menyediakan makanan berat seperti nasi, mie, dan pasta.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, bagi yang menyukai suasana malam, Roti Bakar Kemang memiliki rooftop yang menawarkan pemandangan malam yang menakjubkan.

2. Eighty Nine Eatery & Spirits

Kedua, Eighty Nine Eatery & Spirits berlokasi di Jalan Kemang Raya No. 89, Bangka, Jakarta Selatan. Tempat ini menawarkan konsep yang cozy dan aesthetic, cocok untuk yang menginginkan suasana yang lebih tenang namun tetap menyenangkan.
Di sini, selain menikmati makanan yang terkenal enak, pengunjung juga dapat menikmati live music yang menghibur. Menu makanan yang ditawarkan beragam, mulai dari salad, rice bowl, mie, pasta, hingga pizza dan dessert.
Sementara itu, untuk minuman, tersedia berbagai pilihan kopi, non-kopi, jus, dan mocktails yang segar.

3. Roti Romi

Terakhir, Roti Romi yang berada di Jalan Kemang Raya, tepatnya di No. 23, Bangka, Jakarta Selatan. Mirip dengan Roti Bakar Kemang, tempat ini juga buka 24 jam dan cocok untuk menjadi solusi kelaparan di malam hari.
ADVERTISEMENT
Roti Romi dikenal dengan menu roti jadulnya yang disajikan dengan berbagai topping, namun tidak hanya itu, di sini juga menyediakan menu makanan berat seperti nasi lemak, bakmi, dan spaghetti.
Selain itu, ada pula camilan seperti kentang goreng dan chicken wing yang cocok dinikmati sambil menikmati suasana hangout yang menyenangkan.
Dengan berbagai pilihan yang tersedia, tempat nongkrong di Kemang 24 jam dan ada live music menjadi tempat favorit untuk anak-anak muda. Dari Roti Bakar Kemang hingga Roti Romi, setiap tempat menawarkan hidangan yang enak dan lezat untuk dicoba. (RIZ)