Konten dari Pengguna

4 Restoran di Thamrin City untuk Mengisi Perut setelah Belanja

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
11 Juli 2024 14:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Restoran di Thamrin City, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/You Le
zoom-in-whitePerbesar
Restoran di Thamrin City, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/You Le
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada berbagai restoran di Thamrin City yang menghadirkan hidangan lezat untuk disantap. Restoran tersebut bisa jadi pilihan untuk dikunjungi setelah puas berbelanja di pusat perbelanjaan satu ini.
ADVERTISEMENT
Thamrin City merupakan pusat perbelanjaan dengan lokasi strategis di Jakarta sesuai informasi dari situs resminya di thamrincity.co.id. Pusat perbelanjaan ini dilengkapi dengan banyak toko yang menjual barang secara satuan mau pun grosir dengan harga terjangkau.

Rekomendasi Restoran di Thamrin City dengan Hidangan Lezat

Restoran di Thamrin City, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Pexels/Igor Starkov
Banyak orang memilih untuk belanja aneka keperluan, khususnya pakaian di Thamrin City karena harganya yang lebih terjangkau. Selain ada banyak toko pakaian, ada juga restoran dengan pilihan yang beragam.
Jika sedang berkunjung ke pusat perbelanjaan tersebut dan mencari rekomendasi tempat makan enak, inilah restoran di Thamrin City yang bisa jadi pilihan untuk mengisi perut setelah puas berbelanja.

1. Solaria

Terletak di lantai dasar, Solaria adalah salah satu restoran yang patut dikunjungi jika ingin menikmati makanan enak di Thamrin City. Restoran satu ini telah memiliki banyak cabang di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Berbagai menu yang tersedia di sini didominasi oleh Chinese food dan juga masakan Indonesia. Ada banyak menu lezat dengan porsi banyak yang bisa dinikmati, mulai dari nasi goreng, chicken cordon bleu, hingga bakmi.
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-21.30 WIB

2. Bakso Lapangan Tembak Senayan

Ingin menikmati bakso lezat di Thamrin City? Bisa berkunjung ke Bakso Lapangan Tembak Senayan. Restoran bakso satu ini sudah terkenal akan kelezatannya yang menggugah selera.
Tersedia menu bakso campur spesial, mi ayam bakso, mi ayam rica-rica, mi yamin asin atau manis, hingga nasi goreng dengan aneka topping. Restoran ini juga menyediakan Chinese food seperti capcay dan fuyunghai yang rasanya tidak kalah enak.
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-21.00 WIB
ADVERTISEMENT

3. Es Teler 77

Restoran di Thamrin City berikutnya yang bisa dikunjungi adalah Es Teler 77. Salah satu tempat makan populer ini menyediakan menu yang bervariasi, sehingga pengunjung bisa memilih sesuai selera dan keinginan.
Ada menu nasi goreng, bakso, hingga bakmi dengan cita rasa khas yang tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Tidak ketinggalan, menu es teler yang menjadi primadona juga tersedia dan patut untuk dicoba.
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00-17.00 WIB

4. Bakmi GM

Pilihan restoran lainnya yang bisa dikunjungi adalah Bakmi GM. Restoran populer satu ini menyediakan banyak menu yang bervariasi dengan porsi cukup banyak untuk mengenyangkan perut.
Nasi goreng dan bakmi menjadi menu andalan yang banyak diminati di restoran ini. Selain itu, tersedia juga menu pangsit goreng yang terkenal lezat dan cocok disantap sebagai hidangan pendamping.
ADVERTISEMENT
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-21.00 WIB
Keempat restoran di Thamrin City tersebut menghadirkan menu yang berbeda, sehingga bisa dipilih sesuai selera. Setiap tempat menyajikan hidangan lezat yang bisa mengenyangkan perut setelah puas belanja di Thamrin City. (PRI)