news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sinopsis Film Hail, Caesar!, Tayang Malam Ini di GTV

Sinopsis Film
Mengulas sinopsis film nasional dan film luar negeri sebagai panduan nonton.
Konten dari Pengguna
23 September 2020 9:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sinopsis Film tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Poster film Hail, Caesar! Dok: IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Poster film Hail, Caesar! Dok: IMDb
ADVERTISEMENT
Film Hail, Caesar! tayang malam ini, Rabu (23/9) di Big Movies GTV pukul 21.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Film bergenre komedi ini digarap oleh Joel Coen dan Ethan Coen sebagai sutradara, produser, sekaligus penulisnya.
Hail, Caesar tayang perdana pada 1 Februari 2016 dengan durasi 106 menit. Film ini dibintangi oleh Josh Brolin, George Clooney, Alden Ehrenreich, Ralph Fiennes, Jonah Hill, Scarlett Johansson, Frances McDormand, Tilda Swinton, dan Channing Tatum.
Dilansir Box Office Mojo, Hail, Caesar memperoleh pendapatan sebesar USD 63,6 juta atau setara Rp 940 miliar.
Sementara itu untuk ulasan dari penonton, film ini memiliki rating 6,3/10 di IMDb dan skor 85 persen di Rotten Tomatoes.
Adegan film Hail, Caesar!. Dok: IMDb /Alison Cohen Rosa - © 2015 - Universal Pictures
Sinopsis Film Hail, Caesar!
Di tahun 1951, Eddie Mannix (Josh Brolin) merupakan kepala produksi fisik di Capitol Pictures.
Eddie juga bekerja untuk menjaga dan melindungi perilaku skandal aktor dan aktrisnya dari pers.
ADVERTISEMENT
Dalam menghadapi pers, Eddie kerap kali harus menangkis pertanyaan dari Thora Thacker (Tilda Swinton) dan Thessaly Thacer (Tilda Swinton), saudara kembar yang juga kolumnis gosip saingan.
Adegan film Hail, Caesar!. Dok: IMDb /Alison Cohen Rosa - © 2015 - Universal Pictures
Hingga suatu hari berbagai masalah muncul. Eddie dihadapkan pada aktrisnya yang belum menikah itu hamil. Sehingga ia harus mengatur supaya dapat menaruh bayinya di panti asuhan.
Kemudian ada salah satu aktornya, Baird Whitlock (George Clooney) yang diculik oleh sekelompk penulis skenario komunis, The Future.
Eddie pun harus berupaya untuk dapat menyelesaikan masalah-masalah tersebut sebelum tercium oleh awak media.
Berhasilkah Eddie menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya? Apakah ada masalah lainnya yang akan hadir? Saksikan film Hail, Caesar! secara lengkap di GTV malam ini.