Pendidikan Generasi Muda di Pondok Pesantren Modern

Siti Aulia Rahmah
Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Konten dari Pengguna
16 Juni 2021 13:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Siti Aulia Rahmah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gambar oleh josephredfield dari pixaby
zoom-in-whitePerbesar
Gambar oleh josephredfield dari pixaby
ADVERTISEMENT
Seperti yang kita tahu, banyak yang mengatakan bahwa, masa depan sebuah bangsa berada di tangan pemuda, kemudian banyak juga yang berpendapat jika bagaimana sebuah bangsa itu akan berkembang dan menjadi lebih baik itu juga berada di pundak para pemuda.
ADVERTISEMENT
Berat ya tugas seorang pemuda?
Seperti ungkapan yang dikemukakan oleh Soekarno, “seribu orang tua bisa bermimpi, satu orang pemuda bisa mengubah dunia,” dalam ungkapan tersebut Soekarno berpendapat bahwa pemuda bisa mengubah dunia menjadi lebih baik. Bahkan sering terdengar oleh kita, ketika masa pengenalan mahasiswa baru, kakak tingkat di setiap organisasi mengatakan bahwa pemuda adalah agent of change atau pun social control.
Katanya, pemuda harus menjadi ujung tombak perubahan ke arah yang lebih baik atau dapat menjadi pagar pembatas untuk mencegah terjadinya penyimpangan sosial di sebuah negara, termasuk bangsa Indonesia. Pada akhirnya, kita sebagai generasi muda di Indonesia dituntut untuk menjadi generasi yang dapat membawa masa depan Indonesia ke arah yang lebih baik, untuk itu pendidikan pada era modern ini lebih berfokus untuk membentuk generasi muda menjadi pribadi yang dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap bangsa Indonesia.
Gambar oleh StockSnap dari Pixabay
Lembaga pendidikan di Indonesia pun berupaya untuk memberikan pendidikan kepada para generasi muda dengan tujuan untuk menciptakan generasi muda yang dapat memberikan perubahan yang lebih baik kepada negara, salah satunya pondok pesantren modern.
ADVERTISEMENT
Seperti yang kita tahu, pondok pesantren modern adalah sebuah lembaga pendidikan yang mengolaborasikan pendidikan umum dengan pendidikan Islam. Ternyata pendidikan di pondok pesantren modern juga telah mendapatkan pengakuan dari pemerintah setelah disahkannya Undang-Undang Nomor 18 tahun 2019 tentang pesantren, lo.
Jadi jangan khawatir, lulusan pondok pesantren juga bisa melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi terbaik di Indonesia maupun luar negeri.
Selain pendidikan agama dan formal, ternyata para generasi muda di dalam pondok pesantren juga dapat membentuk dirinya menjadi pribadi yang unggul.
Karena kegiatan yang berlangsung di pondok pesantren juga membuat generasi muda lebih meng-explore kemampuannya, tidak hanya seputar pendidikan agama saja, salah satu program pendidikan yang berlangsung di beberapa pondok pesantren modern juga mengharuskan siswanya dapat berkomunikasi menggunakan dua bahasa, keren banget enggak, sih? Yaitu bahasa Arab dan bahasa Inggris, dengan ini para generasi muda di pondok pesantren juga memiliki “bekal” untuk menjadi generasi muda yang dapat membuat perubahan yang lebih baik.
ADVERTISEMENT
Di dalam pondok pesantren para generasi muda juga diajarkan untuk hidup bersama, karena seperti yang kita tahu, pondok pesantren adalah lembaga pendidikan yang mengusung pembelajaran asrama.
Sehingga generasi muda yang ada di pesantren juga bisa belajar dengan masyarakat yang memiliki latar belakang suku dan strata sosial yang berbeda-beda, hal tersebut akhirnya menjadikan para generasi muda kemudian belajar bersikap dan menyikapi sebuah perbedaan dengan baik.
Para generasi muda di pondok pesantren modern juga diberikan pengertian supaya setelah lulus dari pondok pesantren mereka dapat bermanfaat untuk sekitar di manapun mereka berada. Seorang lulusan pondok pesantren modern juga dituntut untuk membangun masyarakat di sekitar lingkungannya dan tidak boleh membiarkan masyarakat sekitarnya “bodoh”.
ADVERTISEMENT
Wah, keren banget para generasi muda di pondok pesantren ini, selain mereka belajar tentang ilmu agama Islam dengan baik, mereka juga belajar untuk menjadi generasi muda yang dapat bermanfaat bagi sesama.
Jadi, pondok pesantren modern bisa dijadikan salah satu pilihan, nih, buat para orang tua yang ingin "menitipkan" anaknya untuk belajar menjadi generasi muda yang unggul.