news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

PUBG Mobile Gelar Event Spring Party untuk Sambut Imlek 2020

Skyegrid Media
Gamer's Daily.
Konten dari Pengguna
22 Januari 2020 19:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Skyegrid Media tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

PUBG Mobile Gelar Event Spring Party untuk Sambut Imlek 2020

PUBG Mobile Gelar Event Spring Party untuk Sambut Imlek 2020
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Tencent Games meluncurkan event Spring Party di game PUBG Mobile untuk menyambut datangnya Tahun Baru Imlek 2020.
ADVERTISEMENT
 
Menariknya, di event ini ada banyak kostum eksklusif baru yang bertema Imlek. Yap, kostum bernuansa Tiongkok ini akan memiliki dominan warna merah.
 
Lalu, ada juga kostum barongsai yang wajib dimiliki oleh para pemainnya.
 
 
 
 
Nah, untuk mendapatkan kostum-kostum tersebut, para pemain harus memiliki material untuk dijadikan ‘latern’, lalu baru ditukarkan dengan kostum-kostum eksklusif bertema Imlek.
 
Pemain juga bisa mengumpulkan ‘latern’ dengan bermain di mode Classic Match dan menemukan item Latern Material Pack di map Erangel dan Miramar.
 
Selain itu, untuk menyambut kemeriahan Imlek, Tencent Games juga memberikan diskon 50% untuk setiap pembelian item di Spring Double Value Pack. Waktu terbatas, jadi ayo segera manfaatkan diskonnya!
ADVERTISEMENT
 
 
 
 
Event Spring Party ini sudah berlangsung sejak 21 Januari hingga 6 Febraru 2020.
 
PUBG Mobile juga baru saja meluncurkan Season 11 dengan dirilis patch note update 0.16.5.
 
Update ini memerlukan kapasitas data sekitar 0,14 GB untuk Android dan 0,17 GB untuk iOS. Pemain yang masih belum melakukan update ke versi terbaru tidak dapat saling mengundang pemain lain dalam party, jadi pastikan untuk segera update.