Sambut Idul Fitri, Warga Panolan Gelar Pawai Obor

Konten Media Partner
5 Juni 2019 1:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sambut Idul Fitri, Warga Panolan Gelar Pawai Obor
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
MERIAH : Warga Panolan menggelar pawai obor keliling desa sambil kumandangkan takbir.
ADVERTISEMENT
SuaraBanyuurip.com - Ahmad Sampurno
Blora - Warga Desa Panolan, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, menggelar takbir keliling dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Selasa (4/6/2019) malam.
Sepanjang perjalanan, para peserta yang terdiri dari anak-anak dan orang dewasa mengumandangkan takbir. Setiap peserta membawa obor yang terbuat dari bambu.
Takbir keliling mengambil start dan finish halaman Masjid Al-Ihlas. Panitia menyediakan beragam hadiah melalui kupon undian yang dibagikan secara gratis.
Ketua Karangtaruna Desa Panolan, Muhammad Nur Hadi, menyampaikan pawai obor berhadiah ini baru pertama kali dilaksankan.
"Iya, ini yang pertama," ucapnya.
Dia berharap pawai obor ini menjadi kegiatan tahunan. "Mudah-mudah kedepan bisa terlaksana kembali," ujarnya.
Kepala Desa Panolan, Sugiyanto, mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan karangtaruna. Dia berpesan kepada warga agar tetap menjaga ketertiban selama pawai obor berlangsung hingga usai undian berhadiah. (ams)
ADVERTISEMENT