news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ketua Bhayangkari Sulbar kepada Fahrul Amin: Hafalannya Dijaga Nak!

Tim Sulbar Kini
Partner resmi kumparan 1001 Startup Media Online I email: [email protected]
Konten dari Pengguna
11 Februari 2019 14:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tim Sulbar Kini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Barat, Asiyah Baharuddin, memberikan dukungan kepada Fahrul Amin untuk senantiasa menjaga hafalannya. (Foto: IST)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Barat, Asiyah Baharuddin, memberikan dukungan kepada Fahrul Amin untuk senantiasa menjaga hafalannya. (Foto: IST)
ADVERTISEMENT
Kemampuan Muhammad Fahrul Rasyid Amin menghafal Al-Qur'an meski dalam kondisi tunanetra membuat kagum sejumlah pihak.
ADVERTISEMENT
Bocah berusia 12 tahun asal Dusun Palupi, Desa Lamba-lamba, Kecamatan Pangale, Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat ini pun mendapatkan undangan bertemu dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla di kediaman dinasnya di Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (10/2).
Dalam pertemuan itu, JK yang sempat menguji hafalan Fahrul mengaku kagum dengan kemampuannya menghafal Al-Qur'an hanya dalam waktu 18 bulan dan itu pun dengan hanya mendengarkan lantunan ayat suci Al-Qur'an tersebut dari HP ayahnya.
"Secara ilmiah kan tidak bisa dijelaskan gimana anak yang hanya mendengar bisa hafal 30 juz hanya dalam 1 tahun lebih," kata JK, usai bertemu dengan Fahrul dan kedua orangtuanya.
Sebelum bertemu dengan orang nomor dua di negeri ini, Fahrul bersama kedua orangtuanya, Muhammad Amin dan Surapati, sudah terlebih dahulu bertemu dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB), Syafruddin, di kantor Dewan Masjid Indonesia (DMI), Jln. Jenggala, Jakarta Selatan, Jumat (8/2).
ADVERTISEMENT
Syafruddin yang juga Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia bahkan menjanjikan umrah bagi Fahrul dan orangtuanya.
"Orang-orang seperti Fahrul memang harus kita hormati karena kelebihannya yang begitu istimewa. Kita saja yang sempurna fisiknya tentu merasa malu karena saat ini belum mampu menghafal Al-Qur'an," kata Syafruddin.
MenPAN RB, Syafruddin, bersama Fahrul dan kedua orangtuanya di kantor Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Jakarta. (Foto: IST)
Dukungan dari Fahrul pun datang dari Ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Barat, Asiyah Baharuddin. Kepada Fahrul, Asiyah berpesan untuk terus menjaga hafalan dan mampu memberi manfaat kepada kedua orangtuanya.
"Hafalannya dijaga ya nak dan doakan kami tetap dalam lindungan Allah dan mampu menghafal Al-Qur’an," ucap Asiyah.
Kemampuan Fahrul menghafal Alqur'an 30 juz mulai tersebar luas saat videonya menghafal Alqur'an diposting tetangganya, Adriaman Arhy, di facebook, 20 Januari lalu.
ADVERTISEMENT
Video tersebut langsung viral dan dibagikan hingga ratusan kali oleh netizen yang bersimpati dan takjub dengan kemampuan Fahrul itu.
Menurut orangtua Fahrul, kemampuannya menghafal Alqur'an ia dapat hanya dengan mendengar lantunan ayat-ayat Alqur'an tersebut melalui HP milik ayahnya yang diputar setiap hari.
Tak hanya itu, sejak kecil Fahrul memang sudah tidak senang dengan musik dan hanya suka dengan bacaan Alqur’an. (adi)