Merasa Iba, Personel Polres Majene Berbagi Makanan ke ODGJ

Konten Media Partner
7 September 2019 10:49 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bhabinkamtibmas Polres Majene, Aiptu Ismail, membagikan makanan kepada sesosok penderita gangguan jiwa. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Bhabinkamtibmas Polres Majene, Aiptu Ismail, membagikan makanan kepada sesosok penderita gangguan jiwa. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Rasa kemanusiaan Aiptu Ismail, Bhabinkamtibmas Polres Majene, Sulawesi Barat, tergerak saat dia melakukan patroli di wilayah binaannya di Desa Bonde-bonde dan Desa Onang Utara, Kecamatan Tubo Sendana.
ADVERTISEMENT
Saat melakukan patroli di wilayah tersebut pada Jumat (6/9), Aiptu Ismail mendapati orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di pinggir jalan.
"Saat melakukan patroli, saya mendapati seorang penderita gangguan jiwa yang sedang duduk di pinggir jalan dengan kondisi yang lusuh," kata Ismail, Sabtu (7/9).
Dia pun kemudian mendekati sosok perempuan yang menderita gangguan jiwa itu. Ismail mencoba berkomunikasi, namun tidak jelas apa yang dikatakan ODGJ itu. Yang ditangkap dari Aiptu Ismail dari sosok ODGJ tersebut bahwa dia sedang lapar.
"Kebetulan, saya bawa bekal nasi kotak untuk bekal di jalan. Karena kasihan dengan kondisinya, saya pun memberikan nasi kotak tersebut kepadanya," tambahnya.
Ismail berharap, pihak keluarga dan pihak pemerintah desa setempat memberikan perhatian terhadap sosok perempuan yang menderita gangguan jiwa tersebut.
ADVERTISEMENT
"Harapannya semoga ada perhatian dari keluarganya atau pemerintah desa setempat sehingga dia tak lagi berkeliaran di jalan,"
(Sapriadi)