Mobil Seruduk 2 Rumah Warga di Mamasa karena Kehilangan Kendali

Konten Media Partner
28 Februari 2020 0:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah mobil Avanza menabrak dua rumah warga di Mamasa, Sulawesi Barat. Foto: Frendy/sulbarkini
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mobil Avanza menabrak dua rumah warga di Mamasa, Sulawesi Barat. Foto: Frendy/sulbarkini
ADVERTISEMENT
Sebuah mobil Avanza dengan nomor polisi DC 369 HD menabrak dua rumah warga di Jalan Poros Mamasa-Polman, tepatnya di Desa Balla, Kecamatan Balla, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, Kamis (27/2). Kasat Lantas Polres Mamasa, Iptu Jumanto Agung, mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 01.00 WITA.
ADVERTISEMENT
Mobil yang dikemudikan warga atas nama Gery Girgananda (21 tahun) itu dalam perjalanan dari Sumarorong menuju Kota Mamasa dengan kecepatan tinggi.
"Namun saat tiba di lokasi kejadian, pengemudi tiba-tiba kehilangan kendali dan menabrak dua rumah warga yang berada di sisi kiri jalan," ujar Jumanto.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
"Pemilik rumah yang jadi korban sudah datang menghadap di kantor dan sepakat diselesaikan secara damai dan rumahnya akan diganti rugi," katanya.
(Frendy)