MUI Sulbar Dukung Polri Perangi Radikalisme

Konten Media Partner
15 Oktober 2019 11:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua MUI Sulbar, KH Nur Husain.
zoom-in-whitePerbesar
Ketua MUI Sulbar, KH Nur Husain.
ADVERTISEMENT
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Barat mendukung Kepolisian RI (Polri) dalam memerangi radikalisme di tanah air.
ADVERTISEMENT
Ketua MUI Sulbar, KH Nur Husain, mengatakan penguatan sinergitas antara MUI dengan kepolisian di Sulbar dipandang penting untuk dilakukan sebagai upaya pencegahan dini paham radikalisme maupun tindak pelanggaran hukum oleh suatu kelompok tertentu dengan memaksimalkan pembinaan umat.
“Pembinaan umat yang kami lakukan bersama dengan Polda Sulbar selama ini dengan cara aktif melakukan silaturahmi dan melancarkan program salat Subuh berjemaah ke masjid-masjid, berdialog dengan jemaah untuk menghasilkan solusi dari setiap persoalan yang ada," kata Nur Husain, Selasa (15/10).
Menurutnya, pihaknya hingga saat ini belum menemukan adanya kelompok radikal di wilayah Sulawesi Barat. Namun, Nur Husain meminta agar semua pihak tetap waspada dan melakukan pencegahan sedini mungkin.
"Pemahaman radikal dapat dicegah jika ditangani secara bersama-sama oleh para alim ulama, tokoh masyarakat serta pihak terkait lainnya," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Nur Husain juga meminta masyarakat Mamuju dan Sulawesi Barat mendukung pelantikan presiden dan wakil presiden tetap kondusif dengan tidak melakukan tindakan yang provokatif di media sosial.
"Kita harus tetap dukung pelantikan presiden dan wakil presiden demi keamanan dan ketertiban NKRI," tandasnya.
(Sapriadi)