Pencoblosan Ulang di TPS 19 Mamuju, Paslon Petahana Kembali Kalah

Konten Media Partner
13 Desember 2020 16:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelaksanaan pemungutan suara ulang di TPS 19, Kelurahan Karema, Mamuju, Sulawesi Barat. Foto: Awal Dion/sulbarkini
zoom-in-whitePerbesar
Pelaksanaan pemungutan suara ulang di TPS 19, Kelurahan Karema, Mamuju, Sulawesi Barat. Foto: Awal Dion/sulbarkini
ADVERTISEMENT
MAMUJU - Pemungutan suara ulang (PSU) di TPS 19 Jalan Diponegoro, Kelurahan Karema, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, selesai dilaksanakan, Minggu (13/12). Hasilnya, pasangan calon nomor urut 01, Sitti Sutinah Suhardi-Ado Mas'ud, unggul dengan memperoleh 122 suara.
ADVERTISEMENT
Sedangkan pasangan nomor urut 2 yang juga paslon petahana, Habsi Wahid-Irwan SP Pababari, memperoleh 49 suara dalam pemungutan suara ulang tersebut.
Komisioner KPU Mamuju, Muhammad Rifai, mengatakan pelaksanaan pemungutan suara ulang itu berjalan lancar tanpa gejolak. Satu kertas suara dinyatakan tidak sah dan 33 pemilih menyalurkan hak suaranya dengan menggunakan KTP. Adapun jumlah pemilih yang terdaftar dalam DPT di TPS tersebut sebanyak 236 pemilih.
"Yang menggunakan hak pilihnya pada hari ini 172 pemilih dari 229 kertas suara yang telah kita sediakan," kata Rifai.
Ia menyebutkan, pemilih antusias datang ke TPS menyalurkan hak suaranya karena bertepatan hari libur.
"Alhamdulillah pelaksanaannya sudah selesai dan saya melihat antusiasme warga untuk menyaksikan proses pemilihan ulang tersebut," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Pelaksanaan pemungutan suara ulang di TPS ini dilakukan setelah Panwascam menemukan tiga orang pemilih yang memilih menggunakan formulir model C6 atau undangan memilih milik orang lain.
"Ada tiga orang yang menggunakan hak pilihnya, tetapi tidak terdaftar dalam DPT. Mereka menggunakan surat pemberitahuan orang lain," kata Ketua KPU Mamuju, Hamdan Dangkang, terkait pemungutan suara ulang tersebut, Sabtu (12/12).
Sebelumnya, dalam pemungutan suara yang digelar Rabu (9/12), pasangan Sutinah-Ado Mas'ud memperoleh 141 suara dan pasangan Habsi-Irwan 86 suara.
-------
Hasil Sementara Pilkada Mamuju Versi Sirekap KPU
(Data Diakses Minggu (13/12) Pukul 15.22 WIB)
Data masuk: 50,2 persen (368 dari 733 TPS)
ADVERTISEMENT