Ratusan Pencari Kerja Berburu Lowongan Kerja di Job Fair 2019

Konten Media Partner
26 Agustus 2019 16:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pencari kerja memadati Job Fair 2019 di Atrium Maleo Town Square (Matos), Mamuju, Senin (26/8). Foto: Dok. Kominfo Sulbar
zoom-in-whitePerbesar
Para pencari kerja memadati Job Fair 2019 di Atrium Maleo Town Square (Matos), Mamuju, Senin (26/8). Foto: Dok. Kominfo Sulbar
ADVERTISEMENT
Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Barat kembali menggelar Job Fair 2019 untuk memberi kesempatan kepada warga Sulawesi Barat mendapatkan pekerjaan di Atrium Maleo Town Square (Matos), Senin (26/8).
ADVERTISEMENT
Pantauan Sulbar Kini, tampak ratusan pencari kerja dari beberapa daerah memadati Job Fair 2019 tersebut dan memasukkan lamaran mereka ke perusahaan yang dituju.
Yulfian (22), salah seorang pencari kerja asal Kabupaten Polewali Mandar, mengakui dirinya hanya bermodalkan ijazah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) datang untuk mengikuti Job Fair tersebut.
Pelaksanaan Job Fair kali ini dinilai membantu khususnya bagi dirinya yang memang tengah mencari pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
"Pertama kali ikut Job Fair dan berharap semoga bisa diterima. Ini sangat membantu (mencari pekerjaan)," katanya, saat ditemui di sela-sela Job Fair, Senin (26/8).
Senada dengan Yulfian, Yuni Eka, pelamar kerja asal Mamuju juga mengaku ini pertama kali dirinya mengikuti Job Fair. Dia berharap bisa diterima di perusahaan tempatnya melamar.
ADVERTISEMENT
"Ternyata banyak pelamar kerja lainnya yang ikut, saya berharap Pemerintah dan perusahaan bisa sering-sering membuka lowongan kerja," katanya.
Para pencari kerja memasukkan aplikasi lamaran kerja ke perusahaan yang dituju. Foto: Awal Dion
Kepala Dinas Tenaga Kerja Sulbar, Maddareski Salatin, mengatakan pelaksanaan Job Fair ini ditujukan untuk mempermudah pencari kerja mendapatkan pekerjaan tanpa harus bersusah payah datang ke kantor perusahaan, sebaliknya pihak perusahaan juga bisa mendapatkan tenaga kerja sesuai dengan yang dibutuhkan.
"Sistematikanya cukup sederhana, hanya mencari kerja di stan pameran yang ada dan selanjutnya para pencari kerja mendaftar kepada perusahaan dengan job-job yang tersedia dan sesuai keahliannya," jelas Maddareski.
Pelaksanaan Job Fair 2019 ini, kata dia, berlangsung selama tiga hari, yakni 25-27 Agustus dan diikuti sebanyak 20 perusahaan yang ada di Sulbar.
"Target kami, sekitar 2.000 pencari kerja mengikuti kegiatan ini," ujarnya.
ADVERTISEMENT
----------------------
Penulis : Awal Dion
Editor : Sapriadi