Satu Keluarga Asal Pinrang, Sulsel, Termasuk Penumpang Sriwijaya Air SJ 182

Konten Media Partner
11 Januari 2021 0:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pesawat Sriwijaya Air. Foto: Dok. Sriwijaya Air
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pesawat Sriwijaya Air. Foto: Dok. Sriwijaya Air
ADVERTISEMENT
PINRANG - Satu keluarga asal Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, dikabarkan termasuk dalam penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 tujuan Jakarta-Pontianak yang jatuh di wilayah perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu (9/1).
ADVERTISEMENT
Mereka merupakan pasangan suami istri, yakni Supianto (37) bersama istrinya Rusni (44), dan anak perempuannya Abida Dania yang masih berusia 2 tahun.
Hal itu dibenarkan Camat Suppa, Andi Amran. Dia menyebutkan, Supianto merupakan pengusaha kayu yang tinggal di Pontianak, sedangkan istrinya merupakan warga asal Dusun Mattagie, Desa Watang Pulu, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.
"Iya, (Rusni) warga Dusun Mattagie, (suaminya) Supianto pengusaha kayu di Pontianak," kata Amran, kepada wartawan di Pinrang, Minggu (10/1).
Kapolsek Suppa, AKP Chandra Hasan, mengatakan polisi bersama pemerintah kecamatan dan pihak PT Jasa Raharja sudah mengunjungi rumah keluarga korban.
"Kami bersama pak camat, pak desa Watang Pulu bersama pihak Jasa Raharja mengunjugi rumah keluarganya untuk mendata," jelas Chandra.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya diberitakan, pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan nomor penerbangan SJ 182 hilang kontak pada Sabtu (9/1) sekitar pukul 14.40 WIB. Pesawat diperkirakan jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.
Pesawat itu membawa penumpang 40 dewasa, tujuh anak-anak, tiga bayi, pilot-kopilot, satu petugas keselamatan penerbangan dan tiga awak kabin. Pencarian pesawat masih terus dilakukan.