Terlibat Perkelahian, 7 Remaja di Polewali Mandar Diamankan Polisi

Konten Media Partner
15 April 2021 3:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perkelahian antara dua kelompok remaja di Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Perkelahian antara dua kelompok remaja di Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Satreskrim Polres Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat, mengamankan tujuh orang remaja yang diduga terlibat perkelahian. Peristiwa yang terjadi di Kelurahan Pekkabata, Kecamatan Polewali, ini terekam kamera warga dan viral di media sosial.
ADVERTISEMENT
Dalam rekaman video pendek berdurasi 15 detik itu, terlihat puluhan remaja dari dua kelompok terlibat baku pukul dan saling tendang.
"Ada sekitar 5 sampai 7 orang yang diamankan, kita masih dalami siapa saja yang terlibat," kata Kasat Reskrim Polres Polewali Mandar, AKP Syaiful Isnaini, kepada wartawan di kantornya, Rabu (14/4/2021).
Dia menyebutkan, pihaknya belum mengetahui pasti penyebab perkelahian yang melibatkan dua kelompok remaja tersebut. Diduga, peristiwa ini berkaitan dengan perkelahian yang sebelumnya terjadi di Pantai Bahari, Polewali, pada Selasa (13/4/2021) pagi.
"Masih kita dalami apakah ada kaitannya (perkelahian di Pantai Bahari), yang pasti semalam ada perkelahian," terangnya.
Isnaini menyatakan pihaknya telah menerima laporan resmi terkait peristiwa perkelahian yang melibatkan dua kelompok remaja yang terjadi di Pantai Bahari Polewali.
ADVERTISEMENT
"Kejadian di Pantai Bahari juga melapor, kita tangani dua-duanya," ujarnya.
Hingga hari kedua Ramadhan, perkelahian antarremaja sudah dua kali terjadi di daerah ini. Warga berharap pemerintah dan institusi terkait melakukan upaya untuk mengantisipasi terjadinya perkelahian.
Tidak hanya meresahkan, perkelahian antarremaja ini juga mengganggu ketenteraman warga yang menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan.