18 Kali Sudah Saya Nobar Academy Awards

Sulung Landung
Delapan belas tahun berkarier di industri hiburan dan sekarang memiliki manajemen artis bernama Avatara88.
Konten dari Pengguna
6 Maret 2018 20:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sulung Landung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Nobar Oscars (Foto: Mira Lesmana)
zoom-in-whitePerbesar
Nobar Oscars (Foto: Mira Lesmana)
ADVERTISEMENT
Ajang perhelatan Academy Awards selalu istimewa dan membawa memori yang sangat istimewa. Tanpa terasa tahun ini sudah memasuki tahun ke 18 gw Nonton bareng Academy Awards (Oscar) bersama sama dengan teman-teman dari industri film.
ADVERTISEMENT
Berawal dari tahun 2000 di salah satu cafe Di Jakarta, gw pertama kali ikut nonton live Oscar dan gw sangat menikmatinya. Dari sanalah gw berkenalan dengan teman-teman dari industri film dan setiap tahun gw konsisten mengikuti Nobar bareng teman teman diberbagai Cafe yang mengadakan Nobar bareng dan berlangsung sampai sekarang.
Ajang perhelatan terbesar dan paling prestisius Academy Awards ( Oscar) selalu gw tunggu tunggu bersama teman teman lainnya . Kami malah menpunyai Group WA yang mengkoordinir ajang tahunan ini.
Nobar Oscar (Foto: Mira Lesmana)
zoom-in-whitePerbesar
Nobar Oscar (Foto: Mira Lesmana)
Sudah 3 tahun terakhir ini kami mengadakan Nobar di kantor Miles Films. Mira Lesmana dan Riri Riza selalu menjadi tuan rumah yang hangat, ramah , menyenangkan sehingga gw dan teman teman lainnya sangat nyaman Nobar di Miles Films.
ADVERTISEMENT
Ajang nobar ini juga semacam silaturahmi diantara kami, bahkan gw bertemu dengan beberapa teman dalam setahun ya hanya di ajang Nobar Oscar ini. Kebayangkan suasananya. Seru, saling lempar canda, bertukar kabar, berteriak riang begitu tebakannya benar dan dengan tekun mendengarkan speech dari para pemenang.
Biasanya setelah Nobar Oscar selesai kami masih betah ngobrol di kantor Miles sambil makan siang bersama . Sambil membahas hal hal yg seru menurut kami selama Live Oscar. Setelah itu kamipun pamit dan kembali ke rutinitas dan kesibukan kami masing masing dengan hati senang dan perut kenyang.
Semoga Nobar Oscar ini bisa kami rawat terus dan diadakan setiap tahunnya.