Seorang Bocah yang Hanyut di Sungai Bilah, Sumut, Ditemukan Tewas

Konten Media Partner
20 Februari 2020 17:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim SAR gabungan menemukan seorang anak yang hanyut di Sungai Bilah dalam kondisi meninggal dunia. Foto : Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Tim SAR gabungan menemukan seorang anak yang hanyut di Sungai Bilah dalam kondisi meninggal dunia. Foto : Istimewa
ADVERTISEMENT
MEDAN | Seorang anak yang hanyut di Sungai Bilah, Kecamatan Rantau Prapat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara akhirnya ditemukan.
ADVERTISEMENT
Korban Bima Baliani Dalimunte (8) warga Jalan Torpis Atas, Labuhanbatu ini ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 10.30 WIB, Kamis (20/2).
"Jasad korban ditemukan sekitar 2,5 kilometer dari tempat korban hanyut," kata Humas Kantor SAR Medan, Sariman S Sitorus.
Selanjutnya, tim SAR gabungan mengevakuasi jasad korban dan menyerahkannya kepada pihak keluarga.
"Jasad korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan," ujarnya.
Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap satu orang anak yang belum ditemukan.
"Kita berharap, satu korban lagi dapat ditemukan secepatnya. Tim masih melakukan pencarian dengan menambah radial jarak pencarian dan berfokus pada titik-titik yang dicurigai," pungkasnya.
Diberitakan, peristiwa berawal saat korban dan temannya sedang sedang mandi hujan dan berenang di Sungai Bilah saat hujan mengguyur kawasan tersebut pada Selasa (18/2), sekitar pukul 17.00 wib.
ADVERTISEMENT
Namun, saat berenang Angga (14), siswa kelas 2 SMP dan Bima (8) siswa kelas 3 SD hanyut terbawa arus sungai. Tim SAR gabungan yang mendapat laporan turun ke lokasi untuk melakukan pencarian.
Dengan membawa peralatan water rescue dan peralatan lainnya, tim yang beranggotakan 7 orang berangkat menggunakan alut Double Cabin Compartement | SUMUTNEWS