'Story of Peter', Lagu yang Terinspirasi dari Hantu Belanda

24 Maret 2017 15:47 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Soundtrack Film Danur (Foto: Dok Youtube MD Music Indonesia)
Film Danur yang diperankan Prilly Latuconsina menghadirkan soundtrack yang dibawakan oleh band bernama Sarasvati. 'Story of Peter' ini bercerita mengenai sosok bernama Peter, yaitu makhluk gaib yang menjadi sahabat Risa Saraswati, yang juga vokalis dari band tersebut.
ADVERTISEMENT
Lagu ini ditulis oleh Risa pada tahun 2010 silam. Inspirasi tentu datang dari dirinya sendiri yang mengalami peristiwa tak biasa di mana ia bertemu dengan hantu-hantu Belanda, salah satunya adalah Peter.
Dalam liriknya, Risa menyebut kelima nama sahabat barunya: Peter, Hans, Hendrick, William, dan Janshen. Lantas, banyak orang bertanya-tanya siapakah mereka? Risa pun menjawabnya melalui buku yang ia tulis berjudul sama dengan filmnya.
Poster Film Danur (Foto: Dok MD Pictures)
Khusus untuk film ini, Risa dan rekan sebandnya mengaransemen kembali 'Story of Peter' sehingga lebih cocok dengan suasana film. Lagu ini sebenarnya memiliki lirik yang ceria dan upbeat karena menceritakan pertemuan antara Risa dan sahabat gaibnya. 
Baca Juga:
ADVERTISEMENT
Walaupun aransemen yang dibuat oleh Harry Budiman selaku music producer dan Egi Anggara itu mengutamakan kontemporer yang modern dan dinamis, lagu ini malah terdengar seram lantaran dilengkapi oleh music video yang horor. 
'Danur' siap menghantui kalian di bioskop mulai tanggal 30 Maret mendatang. Siapa tahu Peter atau hantu-hantu Belanda lainnya ikut menemani kamu nonton...