Cara Ampuh Untuk Diet Sosial Media

Konten Media Partner
18 Februari 2019 18:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cara Ampuh Untuk Diet Sosial Media
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apakah kamu merasa sulit lepas dari gadget? Nggak bisa berhenti liat media sosial ataupun game, nggak bisa konsen mengerjakan hal lain karena selalu ingin kembali ke hp?
ADVERTISEMENT

Hati-hati, kamu mungkin sudah kecanduan main gadget. Coba pikirkan, apakah kebiasaan kamu itu sudah mengganggu aktivitas sehari-hari, seperti tugas yang nggak selesai-selesai.

Atau bisa jadi tujuan hidupmu hanya untuk mendapat like di medsos, misal beli makan harus posting foto, harus jalan-jalan biar bisa update, dll. Dan ini bikin hidup kamu nggak tenang.
Kalau kamu merasa sulit lepas dari distraksi gadget, coba deh lakukan beberapa hal ini :
Untuk kamu yang sering membawa mobil pribadi, cara ini patut dicoba. Seringkali kita bermain gadget saat sedang menyetir, meski tahu ini bahaya. Jadi, coba taruh gadget di kursi belakang supaya jauh dari jangkauan. Untuk mengusir rasa bosan, kamu bisa coba dengarkan radio.
ADVERTISEMENT
Hilangkan kebiasaan bermain gadget ketika sedang makan, apalagi jika bersama orang lain. Momen tersebut harusnya menjadi quality time untuk bercengkrama. Kalau perlu buat tantangan bersama teman untuk tidak memegang hp, dengan hukuman tertentu seperti traktir atau lainnya.
Coba ubah juga keinginan untuk foto-foto makanan dan langsung update. Sudah saatnya kita belajar menikmati kebahagiaan untuk diri sendiri, tanpa harus pamer. Cukup simpan dulu fotonya dan bagikan apabila memang diperlukan, dengan begini kamu akan lebih merasa tenang.
Buatlah jadwal tertentu untuk main hp, cek medsos, ataupun membalas pesan orang. Cara ini akan membuatmu lebih produktif karena bisa mengurangi distraksi dan belajar disiplin pada waktu.
ADVERTISEMENT
Penelitian membuktikan, semakin sedikit akun yang kita follow, semakin sedikit pula waktu yang kita habiskan di media sosial. Mulailah seleksi akun yang kamu ikuti, pastikan akun itu menginspirasi dan memberi manfaat.
Rencanakan waktu untuk jalan-jalan ke tempat yang tidak ada sinyal atau wifi. Kamu bisa coba berkemah atau sekedar menikmati makan di samping sawah. Kamu masih bisa ambil foto sebanyak-banyak nya dan update saat pulang nanti.
[Penulis : Izzudin | Editor : radenrhea]